Janji Prabowo di Depan Jagat Prabowo saat Beri Dukungan Jadi Capres

Prabowo Subianto berjanji akan menuntaskan kemiskinan di indonesia kalau terpilih jadi Presiden. (Foto: Instagram)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Bakal calon presiden Prabowo Subianto menerima dukungan deklarasi dari relawan Jagat Prabowo.

Mereka terdiri dari alumni, aktivis, dan mantan pimpinan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). Dukungan itu diterima Prabowo di kediamannya, Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023) malam.

Prabowo Subianto menyampaikan janjinya dalam pidato, akan menghapuskan kemiskinan rakyat Indonesia kalau dirinya terpilih menjadi Presiden 2024-2029.

BACA JUGA: Head to Head Capres-Cawapres, Pengamat: Mahfud MD Bikin Prabowo Ketar-ketir

“Saya apabila diberi kepercayaan rakyat Indonesia, kalau saya bersama tim saya diberi mandat rakyat Indonesia, saya akan teruskan strateginya Pak Jokowi dan saya akan berjuang keras untuk hilangkan kemiskinan dari bumi Indonesia,” ungkap Prabowo.

Prabowo mengatakan, kalau dirinya jadi Kepala Negara yang baru, dirinya serius memperhatikan anak-anak Indonesia untuk kebutuhan gizinya.

Bahkan dirinya menyampaikan tidak boleh ada anak Indonesia yang tidak meminum susu.

“Saya akan berjuang, sisa hidup saya akan saya wakafkan pada bangsa dan rakyat Indonesia. Bersama-sama kita bangun Indonesia yang hebat, Indonesia yang bermartabat, Indonesia yang dihormati bangsa lain, Indonesia yang akan bikin mobil sendiri, motor sendiri, semuanya sendiri. Kita tak mau jadi pasar tuk bangsa lain,” begitu kata dia.

Prabowo juga secara tegas mengatakan, akan mengabdi kepada Indonesia dari sisa umurnya.

BACA JUGA: Pesan Anies Baswedan ke Mahfud MD Pasca Ditunjuk Jadi Pendamping Ganjar Pranowo

Menurutnya, menjadi presiden bukan hanya tujuannya tapi mensejahterakan rakyat adalah hal yang paling utama.

“Ini tekad saya, sisa hidup saya wakafkan untuk indonesia,” terangnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat