Ivan Juric Ungkap Alasan Mats Hummels Belum Dimainkan di AS Roma

Mats Hummels Resmi Berseragam AS Roma
Mats Hummels Resmi Berseragam AS Roma (instagram @officialasroma)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID – Pelatih AS Roma, Ivan Juric, akhirnya memberikan penjelasan mengapa Mats Hummels, rekrutan baru AS Roma, belum juga diturunkan dalam pertandingan.

Hummels, yang didatangkan secara gratis setelah kontraknya dengan Borussia Dortmund berakhir, masih belum mendapatkan kesempatan tampil hingga saat ini.

Juric mengungkapkan, alasan utama Hummels belum dimainkan adalah karena kondisi kebugarannya yang belum mencapai tingkat ideal.

“Kami belum memutuskan kapan akan memainkannya. Hummels harus kembali ke kondisi kebugaran yang ideal untuk bermain. Dia termasuk pemain terakhir yang datang ke Trigoria [markas latihan AS Roma] pada musim panas,” ujar Juric dalam konferensi pers, dikutip Jumat (4/10/2024).

Juric menyatakan, Hummels perlu siap sepenuhnya dan tidak boleh melakukan kesalahan. Juric juga menyoroti performa pemain lain, seperti Angelino, yang sudah pulih dengan cepat dan tampil baik sejauh ini.

“Saya harus memutuskan apakah ia [Hummels] akan bermain sebagai starter atau tidak,” ujarnya.

BACA JUGA: Bek asal Jerman Mats Hummels Resmi Berseragam AS Roma

Selain itu, Juric juga menyinggung mantan anak asuhnya di Genoa, Oscar Hiljemark, yang kini menjadi pelatih IF Elfsborg.

Juric menilai Hiljemark sebagai pelatih yang agresif dan profesional, serta memberikan pujian atas performa timnya.

Dengan berbagai tantangan yang ada, Juric menegaskan bahwa Roma siap untuk berjuang menghadapi pertandingan berikutnya.

“Kami adalah tim yang kuat, dan saya tidak ingin melihat penilaian yang rendah. Tidak ada alasan untuk mengeluh soal lapangan atau apa pun,” tutupnya.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chef Renatta
Chef Renatta Moeloek Ungkap Tantangan Review Makanan: Enggak Segampang Itu!
minum kopi saat puasa
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi Saat Puasa?
Ahok Korupsi Pertamina
Punya Bukti Rekaman, Ahok Tantang Sidang Terbuka dalam Kasus Korupsi Pertamina!
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
KDS Selaras KDM Soal Perubahan Jam Kerja ASN Selama Ramadan
ujian nasional-1
Ujian Nasional Diganti Tes Kemampuan Akademik, Sifatnya Tidak Wajib
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

5

6 Tradisi di Indonesia dalam Menyambut Bulan Ramadhan
Headline
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
Farhan Apresiasi Mobil Maung MV3 Buatan PT Pindad
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.