Intip 3 Spot Kenangan Ashraf Sinclair di Rumah BCL, Tidak Diubah!

BCL Rumah
Kenangan Ashraf Sinclair (Foto: dok. YouTube TaulanyTV)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pernikahan Bunga Citra Lestari atau BCL dengan Tiko Aryawardhana telah menjadi sorotan publik. Kehidupan BCL yang kini berbagi rumah dengan suami barunya, Tiko Aryawardhana, semakin menarik perhatian.

Dalam sebuah konten YouTube TaulanyTV uanggah pada Senin (15/1/2024), BCL memperlihatkan keindahan dan keunikan rumahnya setelah menikah lagi. Konten tersebut menjadi saksi bisu atas rumah yang kini dihuni oleh BCL dan Tiko Aryawardhana.

Meskipun BCL telah menikah lagi, keberadaan kenangan almarhum suaminya, Ashraf Sinclair, masih terasa di rumah tersebut.

Dalam wawancara dengan Andre Taulany mengutip pada Rabu (17/1/2024), BCL memamerkan beberapa peninggalan Ashraf Sinclair yang masih ia jaga  dengan penuh kasih di rumahnya.

1. Ruang Kerja yang Penuh Nuansa

Salah satu peninggalan Ashraf Sinclair yang mencuri perhatian adalah ruang kerjanya. Desain ruang kerja tersebut memancarkan nuansa berbeda dengan ruangan lainnya. Ruangan yang bernuansa gelap dengan sentuhan Eropa memberikan kesan mewah.

Sofa coklat gelap di bagian tengah ruangan dengan cahaya lampu di atasnya, serta bagian ujung ruangan terdekori dengan dua kursi merah yang kontras namun sangat cocok dengan seluruh ruangan.

BACA JUGA : Tengok Rumah BCL yang Punya Banyak Fasilitas

2. Koleksi Buku dan Lukisan 

Rumah ini juga menyimpan koleksi buku dari mendiang Ashraf Sinclair. Buku-buku tersebut tertata dengan apik di bagian atas ruangan, memerlukan tangga setiap kali ingin membacanya.

Di bawah buku-buku tersebut, terdapat lukisan abstrak sebagai karya seni Ashraf Sinclair.

3. Warisan Hobi Melukis

Ashraf Sinclair terkenal sebagai seorang seniman yang memiliki hobi melukis. Lukisan-lukisannya masih bertengger di rumah BCL, terutama di dekat meja kerja mendiang. Hobi ini tampaknya menjadi warisan dari sang ayah, yang juga hobi melukis dan memamerkan hasil karyanya di media sosial.

 

 

(Hafidah/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat