Ini Perbedaan Internet Starlink dan Provider Lokal

internet Starlink
(Bloomberg)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Layanan internet Starlink akan dipasang di Bali. Starlink akan diresmikan pada acara World Water Forum (WWF) ke-10 dan secara resmi dipasang pada Minggu (19/5/2024) di Puskesmas Pembantu 1 Sumerta Kelod, Denpasar, Bali.

Starlink adalah layanan internet berbasis satelit milik Elon Musk, yang juga merupakan CEO Tesla, SpaceX, dan X.com. Mulai dikembangkan sejak tahun 2015 dan bertujuan untuk menyediakan akses internet berkualitas tinggi di seluruh dunia, terutama di daerah-daerah terpencil yang sulit terjangkau.

Keunggulan Starlink

Salah satu keunggulan utama internet Starlink adalah kemampuannya untuk memberikan akses internet di daerah-daerah pelosok atau terpencil. Dengan menggunakan jaringan satelit, Starlink tidak bergantung pada infrastruktur kabel fiber optic. Sehingga dapat menjangkau wilayah-wilayah yang sulit dijangkau oleh penyedia layanan internet tradisional.

Starlink menawarkan kecepatan internet yang tinggi dan latensi rendah, yang membuatnya ideal untuk berbagai keperluan, mulai dari penggunaan pribadi hingga bisnis. Pengguna Starlink akan menerima dua perangkat utama untuk akses internet: Starlink Base dan WiFi Router.

Perbandingan dengan Penyedia Internet Lokal

Bagaimana perbandingan internet Starlink dengan penyedia internet lokal di Indonesia? Berikut adalah beberapa perbandingannya:

Teknologi

Starlink menggunakan teknologi satelit untuk menyediakan koneksi , berbeda dengan penyedia lokal yang menggunakan kabel fiber optic. Ini memungkinkan Starlink untuk memberikan layanan di daerah-daerah yang tidak terjangkau oleh jaringan fiber optic.

Kecepatan dan Latensi

Layanannya terkenal dengan kecepatan tinggi dan latensi rendah, yang dapat bersaing dengan layanan internet fiber optic. Namun, performa bisa bervariasi tergantung pada lokasi pengguna dan kondisi cuaca.

Ketersediaan

Starlink dapat kita akses di lokasi-lokasi terpencil yang sulit terjangkau oleh penyedia internet lokal. Ini memberikan keuntungan bagi pengguna di daerah-daerah yang biasanya tidak memiliki akses internet yang memadai.

Paket Layanan Starlink

Starlink menawarkan beberapa paket layanan yang dapat kita sesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Terdapat dua paket utama personal dan bisnis, yang masing-masing terbagi menjadi tiga kategori: mobilitas darat, mobilitas di laut, dan residensial. Berikut adalah penjelasan masing-masing paket:

Paket Personal

  1. Mobilitas Darat: Cocok untuk pengguna yang sering berpindah-pindah, seperti pelancong atau pekerja lapangan.
  2. Mobilitas di Laut: Terancang untuk kapal dan pengguna yang berada di laut.
  3. Residensial: Untuk penggunaan di rumah atau tempat tinggal permanen.

BACA JUGA: Starlink Resmi Beroperasi di Indonesia, Solusi Internet Satelit untuk Daerah Terpencil

Paket Bisnis

  1. Mobilitas Darat: Untuk perusahaan dengan operasi di lokasi-lokasi yang berpindah-pindah.
  2. Mobilitas di Laut: Untuk kapal-kapal komersial atau perusahaan yang beroperasi di laut.
  3. Residensial: Untuk kantor atau bisnis yang membutuhkan koneksi internet stabil di satu lokasi

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
pretasan kripto
Pasar Kripto Rugi Rp8,3 Triliun Gegera Peretasan
Pendapat tentang bullying
Ini Pendapat Kak Seto Tentang Bullying, Potensi Non-Akdemik yang Tidak Tersalurkan?
JNE
JNE Terima Penghargaan dari Badan Narkotika Nasional Provinsi DKI Jakarta
Dennis Lim
Pernah Punya Bisnis Kasino, Ini Profil dan Biodata Ustaz Dennis Lim
NIK sebagai NPWP
Peluncuran Layanan Perpajakan Berbasis NIK sebagai NPWP, NPWP 16 Digit, dan NITKU
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

4

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
Dianggap Curang, Marc Marquez Turun Peringkat di MotoGP Belanda
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas