Ini Bocoran Tanggal Rilis Hero Kalea MLBB Siap Menggebrak META!

Kalea MLBB
(x/@pinoytechsaga)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Para penggemar Mobile Legends: Bang Bang (MLBB), bersiaplah untuk menyambut kehadiran hero baru yang akan membawa nuansa baru di permainan! Kalea, merupakan hero support fighter dengan kekuatan lautan, yang dijadwalkan akan rilis pada 19 Maret 2025.

Tidak hanya menghadirkan gameplay yang unik, hero Kalea juga memiliki latar belakang cerita yang menarik. Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Siapakah Kalea MLBB?

Kalea merupakan keturunan dari Great Serpent (Ular Besar) yang muncul dari kedalaman laut. Meskipun ia memiliki darah ular yang mengalir kuat dalam dirinya, tapi ia juga memiliki wujud manusia yang dianggapnya sebagai “kelemahan.” Akan tetapi, dengan bimbingan dua mentor legendaris, Kadita dan Badang, Kalea bisa belajar mengendalikan kekuatan lautan dan menemukan jati dirinya yang sesungguhnya.

Kisah Kalea adalah perjalanan menuju penerimaan diri. Pada awalnya, ia berusaha meniru kekuatan Great Serpent, tetapi akhirnya menyadari bahwa sisi kemanusiaannya empati dan kasih sayang adalah kunci untuk membuka warisan sejati sang Ular Besar. Perjalanan ini akan mengubahnya dari seorang pemberontak yang angkuh menjadi sosok yang kuat dan penuh kasih.

Skill Kalea MLBB: Mengendalikan Ombak dan Energi Ular

Kalea memiliki serangkaian kemampuan yang berfokus pada manipulasi ombak dan energi ular, ia juga menghadirkan gaya bermain yang dinamis dan strategis. Berikut detail skill-skillnya:

  • Surge of Life (Passive): Setiap kali Kalea menggunakan skill, ia bisa menciptakan Water Zone di posisinya. Jika ia mengeluarkan skill di dalam Water Zone, zona tersebut akan terserap olehnya dan bisa memperkuat tiga serangan basic berikutnya. Selain itu, Kalea juga akan memulihkan HP dirinya serta sekutu terdekat dengan HP terendah.
  • Skill 1 – Wavebreaker: Kalea meninju tanah dengan keras, memberikan Physical Damage dan akan bisa mengurangi kecepatan musuh yang ada di sekitarnya.
  • Skill 2 – Tidal Strike / Rolling Wave
    • Skill ini memiliki dua bagian:
      • Tidal Strike: Kalea akan berlari ke depan dan menangkap musuh pertama yang terkena, lalu melompat ke udara sebelum akhirnya menghantam mereka ke tanah, dan memberikan Physical Damage.
      • Rolling Wave: Jika Kalea mengenai rintangan atau tepi Water Zone saat menggunakan Tidal Strike, ia akan bisa melompat ke udara dan bisa mengaktifkan Rolling Wave untuk menyelam ke lokasi target, hal ini juga memberikan Physical Damage dan bisa melontarkan musuh ke udara.
  •  
  • Ultimate – Tsunami Slam: Kalea akan menggunakan ekor ularnya untuk menangkap musuh, lalu melompat ke udara dan menghantam mereka ke arah yang dipilih. Serangan ini bisa memberikan Physical Damage besar kepada target serta musuh yang ada di sekitarnya. Saat dalam bentuk ular, ultimate ini semakin kuat, dengan jangkauan lebih luas dan efek guncangan yang lebih merusak.

Cara mendapatkan Kalea MLBB secara gratis

Kabar baik! Semua pemain bisa mendapatkan Kalea secara gratis. Dari mulai tanggal 19 Maret hingga 1 April 2025, dengan mengikuti event spesial untuk bisa membuka Hero Pass-nya.

Jika kalian membeli Kalea dengan menggunakan Diamond, kalian akan menerima pengembalian Diamond penuh dengan login selama 21 hari. Bahkan jika pembelian dilakukan dengan campuran mata uang game, tetap akan menghasilkan pengembalian Diamond.

BACA JUGA:

Inilah 3 Hero Counter Terbaik untuk Mengalahkan Julian

Inilah 3 Hero Counter Terbaik untuk Mengalahkan Melissa

Tanggal Rilis Hero Kalea MLBB

Kalea dijadwalkan akan rilis secara resmi di server Mobile Legends pada 19 Maret 2025. Hero ini juga diperkirakan akan mengubah meta berkat mobilitasnya yang tinggi, damage burst dan kemampuannya yang menghadirkan strategi baru dalam pertempuran tim. Khususnya di kalangan pemain ranked tinggi, Kalea juga diprediksi akan menjadi pilihan favorit dikalangan pemain.

Keunggulan Kalea dalam Pertarungan

Kalea akan menghadirkan gaya bermain yang unik dengan kemampuannya mengendalikan ombak dan energi ular. Kombinasi mobilitas, damage kuat, serta kemampuan support yang membuatnya akan menjadi pilihan serbaguna dalam berbagai situasi pertempuran. Ultimate-nya, Tsunami Slam, bisa menjadi senjata mematikan dalam team fight, sementara skill pasifnya bisa memberikan sustain yang baik bagi tim.

Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan hero Kalea secara gratis dan rasakan kekuatan hero baru ini di Mobile Legends. Dengan latar belakang cerita yang menarik dan kemampuan luar biasa, Kalea akan membawa perubahan besar dalam permainan.

 

(Haqi/Aak)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.