Informasi Lengkap Kampoeng Wisata Cinangneng: Lokasi, Rute dan Fasilitas

Kampoeng Wisata Cinangneng
(DIADONA)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kampoeng Wisata Cinangneng telah menjadi alternatif wisata alam dan edukasi yang menyenangkan di Bogor sejak tahun 2000. Merupakan destinasi yang memukau dengan keberagaman aktivitas budaya dan alam.

Hester Basoeki yang membangunnya, dia merupakan seorang pelopor di industri pariwisata. Kampung wisata ini bukan hanya sekadar tempat biasa, melainkan pusat pengalaman yang menawarkan pengunjungnya kegiatan seru dan edukatif.

Lokasi dan Rute Perjalanan

Alamat: Jalan Babakan Kemang, Cihideng Udik, Ciampea, Bogor, Jawa Barat. Jam Operasional: Setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB.

Kampoeng Wisata Cinangneng dapat kamu tempuh dengan mudah dari Jakarta, dengan waktu tempuh sekitar dua jam. Sebaiknya  menggunakan kendaraan pribadi atau sewa untuk kenyamanan perjalanan.

Dari Tol Jogorawi, arahkan kendaraan menuju Istana Bogor, lewati Gereja Katedral, dan lanjutkan ke arah Ciomas hingga ke arah kampus IPB Dermaga. Ikuti petunjuk ke Cibanteng dan masuk ke wilayah Desa Cihideung dari Jalan Raya Cibanteng.

Aktivitas Menarik

1. Memandikan Kerbau

Aktivitas ini menjadi favorit, terutama bagi anak-anak. Setelah kerbau membajak sawah, pengunjung dapat ikut serta dalam kegiatan ini, bermain air, dan berinteraksi dengan kerbau di bawah pengawasan ketat tim Kampoeng Wisata Cinangneng.

2. Membuat Wayang Daun

Mengikuti tradisi masyarakat Sunda, pengunjung dapat membuat wayang daun dari bahan daun dan batang singkong. Aktivitas ini tidak hanya memberikan kesan seni, tetapi juga dapat dibawa pulang sebagai kenang-kenangan.

3. Belajar Membuat Makanan dan Minuman Tradisional

Sebuah kegiatan yang menggali kelezatan kulinernya masyarakat desa. Pengunjung dapat belajar cara membuat makanan tradisional sederhana dan jamu, mengenal bahan-bahan serta manfaat kesehatannya.

4. Bermain Alat Musik Tradisional

Kampoeng Wisata Cinangneng memperkenalkan pengunjung pada alat musik tradisional seperti gamelan dan angklung. Pengunjung dapat merasakan harmoni alat musik yang terbuat dari bahan alami seperti bambu.

BACA JUGA: Rivera Outbound and Edutainment Bogor Wisata Keluarga dengan Atraksi Menarik

5. Melukis Caping

Caping, topi tradisional petani, bisa menjadi karya seni. Pengunjung bisa berkreasi melukis caping sendiri dan membawanya pulang sebagai oleh-oleh.

6. Menanam Padi

Menggali pengalaman menjadi petani dengan menanam padi. Tim Kampoeng Wisata Cinangneng menyediakan sawah dan bibit untuk merasakan pekerjaan utama masyarakat kampung.

7. Tur Keliling Kampung

Dengan pilihan berjalan kaki 20, 30, dan 45 menit, pengunjung dapat mengamati gaya hidup dan industri rumah tangga masyarakat desa, seperti pembuatan keset dan tas.

8. Belajar Menari Tradisional

Pengunjung memiliki kesempatan untuk belajar menari tradisional, khususnya Jaipong. Tarian Sunda ini memberikan pengalaman menarik dengan gerakan sederhana dan kostum tradisional.

Fasilitas Lengkap untuk Kenyamanan Pengunjung

Meskipun mengusung tema pedesaan, tempat ini menawarkan fasilitas lengkap untuk kenyamanan pengunjung. Termasuk toilet, kolam renang, tempat makan, tempat ibadah, toko camilan, dan toko oleh-oleh khas Jawa Barat. Penginapan berbentuk rumah juga tersedia dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp600 ribu per malam.

Tertarik untuk menjelajahi keindahan alam dan budaya di tempat ini? Segera plan perjalananmu dan nikmati pengalaman tak terlupakan di destinasi wisata ini!

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Lewis Hamilton Kembali Jalani Sesi Latihan
Pindah ke Ferrari, Lewis Hamilton Ungkap Proses Adaptasi yang Tidak Mudah
Badosa-QF
Alami Cedera, Paula Badosa Terpaksa Mundur dari Madrid Open 2025
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.