Informasi Lengkap Kampoeng Wisata Cinangneng: Lokasi, Rute dan Fasilitas

Kampoeng Wisata Cinangneng
(DIADONA)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Kampoeng Wisata Cinangneng telah menjadi alternatif wisata alam dan edukasi yang menyenangkan di Bogor sejak tahun 2000. Merupakan destinasi yang memukau dengan keberagaman aktivitas budaya dan alam.

Hester Basoeki yang membangunnya, dia merupakan seorang pelopor di industri pariwisata. Kampung wisata ini bukan hanya sekadar tempat biasa, melainkan pusat pengalaman yang menawarkan pengunjungnya kegiatan seru dan edukatif.

Lokasi dan Rute Perjalanan

Alamat: Jalan Babakan Kemang, Cihideng Udik, Ciampea, Bogor, Jawa Barat. Jam Operasional: Setiap hari pukul 08.00-17.00 WIB.

Kampoeng Wisata Cinangneng dapat kamu tempuh dengan mudah dari Jakarta, dengan waktu tempuh sekitar dua jam. Sebaiknya  menggunakan kendaraan pribadi atau sewa untuk kenyamanan perjalanan.

Dari Tol Jogorawi, arahkan kendaraan menuju Istana Bogor, lewati Gereja Katedral, dan lanjutkan ke arah Ciomas hingga ke arah kampus IPB Dermaga. Ikuti petunjuk ke Cibanteng dan masuk ke wilayah Desa Cihideung dari Jalan Raya Cibanteng.

Aktivitas Menarik

1. Memandikan Kerbau

Aktivitas ini menjadi favorit, terutama bagi anak-anak. Setelah kerbau membajak sawah, pengunjung dapat ikut serta dalam kegiatan ini, bermain air, dan berinteraksi dengan kerbau di bawah pengawasan ketat tim Kampoeng Wisata Cinangneng.

2. Membuat Wayang Daun

Mengikuti tradisi masyarakat Sunda, pengunjung dapat membuat wayang daun dari bahan daun dan batang singkong. Aktivitas ini tidak hanya memberikan kesan seni, tetapi juga dapat dibawa pulang sebagai kenang-kenangan.

3. Belajar Membuat Makanan dan Minuman Tradisional

Sebuah kegiatan yang menggali kelezatan kulinernya masyarakat desa. Pengunjung dapat belajar cara membuat makanan tradisional sederhana dan jamu, mengenal bahan-bahan serta manfaat kesehatannya.

4. Bermain Alat Musik Tradisional

Kampoeng Wisata Cinangneng memperkenalkan pengunjung pada alat musik tradisional seperti gamelan dan angklung. Pengunjung dapat merasakan harmoni alat musik yang terbuat dari bahan alami seperti bambu.

BACA JUGA: Rivera Outbound and Edutainment Bogor Wisata Keluarga dengan Atraksi Menarik

5. Melukis Caping

Caping, topi tradisional petani, bisa menjadi karya seni. Pengunjung bisa berkreasi melukis caping sendiri dan membawanya pulang sebagai oleh-oleh.

6. Menanam Padi

Menggali pengalaman menjadi petani dengan menanam padi. Tim Kampoeng Wisata Cinangneng menyediakan sawah dan bibit untuk merasakan pekerjaan utama masyarakat kampung.

7. Tur Keliling Kampung

Dengan pilihan berjalan kaki 20, 30, dan 45 menit, pengunjung dapat mengamati gaya hidup dan industri rumah tangga masyarakat desa, seperti pembuatan keset dan tas.

8. Belajar Menari Tradisional

Pengunjung memiliki kesempatan untuk belajar menari tradisional, khususnya Jaipong. Tarian Sunda ini memberikan pengalaman menarik dengan gerakan sederhana dan kostum tradisional.

Fasilitas Lengkap untuk Kenyamanan Pengunjung

Meskipun mengusung tema pedesaan, tempat ini menawarkan fasilitas lengkap untuk kenyamanan pengunjung. Termasuk toilet, kolam renang, tempat makan, tempat ibadah, toko camilan, dan toko oleh-oleh khas Jawa Barat. Penginapan berbentuk rumah juga tersedia dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp600 ribu per malam.

Tertarik untuk menjelajahi keindahan alam dan budaya di tempat ini? Segera plan perjalananmu dan nikmati pengalaman tak terlupakan di destinasi wisata ini!

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
surat Suara tertukar, Pilkada 2024
Ribuan Surat Suara Pilkada 2024 Bogor Jabar dengan Serang Banten, Tertukar!
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas