Infinix Hot 40i Meluncur pada 16 Februari, Spesifikasi Harga Pelajar!

Infinix Hot 40i
Ilustrasi (pinterest)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tanggal peluncuran Infinix Hot 40i telah terkonfirmasi, yaitu pada tanggal 16 Februari 2024 mendatang.

Gizmochina memberitakan, penampakan Infinix Hot 40i telah muncul di situs Flipkart.

Halaman Flipkart juga mengungkapkan bahwa hp terbaru dari Infinix akan memiliki ruang penyimpanan internal sebesar 256 GB dengan teknologi UFS 2.2.

Dengan kapasitas penyimpanan tersebut, Infinix Hot 40i akan menawarkan memori terbesar dalam kategori harga 10.000 Rupee atau sekitar Rp1,88 juta.

Selain itu, akan memiliki RAM 8 GB, memori virtual 8 GB, dan slot kartu microSD untuk penyimpanan tambahan.

Laporan sebelumnya juga mengungkapkan bahwa hp ini akan memiliki layar LCD punch-hole berukuran 6,6 inci dengan resolusi HD+ dan kecepatan refresh 90Hz.

Di bagian depan, smartphone ini akan memiliki kamera 32 megapiksel dan lampu kilat LED. Sedangkan di bagian belakang, Hot 40i akan memiliki kamera utama 50 megapiksel dan flash quad-LED.

BACA JUGA : Infinix Note 30 VIP, Smartphone Tahan Air Diotaki Mediatek Dimensity 8050

Untuk keamanan, perangkat ini akan memiliki pemindai sidik jari yang terletak di samping.

Namun, belum ada informasi yang tersedia mengenai chipset atau baterai yang akan terpakai oleh Infinix Hot 40i.

Selain itu, Infinix juga sedang menggarap seri Note 40 yang terdiri dari Note 40 dan Note 40 Pro. Laporan terbaru mengungkapkan bahwa kedua perangkat ini akan mendukung pengisian daya masing-masing 45W dan 70W.

Seri Note 40 diharapkan akan menawarkan layar FHD+ dengan kecepatan refresh 120Hz, chip Helio G99, RAM hingga 12 GB, penyimpanan hingga 256 GB, dan baterai berkapasitas 5.000mAh.

 

(Hafidah/)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Final Coppa Italia
Final Coppa Italia 2025: Bologna Ukir Sejarah, Milan Kejar Akhiri Puasa Gelar
Declan Rice
Emmanuel Petit: Declan Rice Layak Disebut Gelandang Terbaik Dunia Saat Ini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.