Hempaskan GPX, Bigetron Era Juarai MWI 2023

tim esport
Tim esports putri Indonesia Bigetron Era sukses menjuarai Mobile Legends Women’s Invitational (MWI) 2023, usai menghempaskan rekan senegara GPX Basreng pada partai final.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Tim esports putri Indonesia Bigetron Era sukses menjuarai Mobile Legends Women’s Invitational (MWI) 2023, usai menghempaskan rekan senegara GPX Basreng pada partai final.

“Saya ucapkan selamat kepada tim Bigetron Era yang telah menjuarai turnamen MWI 2023. Kami sangat bangga karena Bigetron Era dan GPX Basreng merupakan perwakilan dari IESPL Women’s Championship yang kami adakan sejak Januari lalu,” kata Ketua Penyelenggara MWI 2023 Rangga Danu Prasetyo dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa (14/1/2023).

Adapun pertandingan final mengantarkan dua tim Indonesia, yaitu Bigetron Era dan GPX Basreng yang telah mengalahkan tim dari Filipina yaitu Risk Velkhana dan Smart Omega Empress dalam pertandingan yang sengit.

Namun pada akhirnya, Bigetron Era berhasil keluar sebagai juara usai mengalahkan GPX Basreng dalam pertandingan yang ditayangkan secara hibrida tersebut.

Tim pemenang MWI 2023 Bigetron Era yang diwakili oleh BTR Chell mengatakan bahwa piala MWI 2023 dan semua turnamen yang mereka juarai didapat dari hasil kerja sama yang kuat.

“Beberapa faktor yang membuat kita kuat hampir di setiap turnamennya salah satunya karena chemistry yang kuat sama rasa percaya satu sama lain. Sebab, dengan kita sudah menyatu dan saling percaya sesama pemain maka kita pun sangat percaya diri melawan siapa pun yang bertemu sama kita di turnamen,” kata BTR Chell.

BACA JUGA: 10 Tim Esports Putri Asia Tenggara Siap Berlaga di Kompetisi MWI 2023

Sementara itu, MWI 2023 berhasil mengumpulkan 10 tim esport putri dari 7 negara yang berbeda di kawasan Asia Tenggara untuk bertanding dalam turnamen yang memiliki total hadiah sebesar 30 ribu dolar AS.

Indonesia diwakili oleh Bigetron Era dan GPX Basreng. Ada juga Filipina yang mengandalkan tim Omega Empress dan Risk Velkhana, serta Malaysia dengan Team HAQ Ladies dan Zeg Iris.

Lebih lanjut, Vietnam diwakili oleh MDH Phoenix, dan Singapura memboyong Grayback Odyssey. Setelah itu, dari Myanmar ada Burmese Ghouls-Reinas dan Kamboja diwakili oleh Impunity Starlets.

Selain itu, turnamen ini juga ditayangkan dalam lima bahasa dan disiarkan di berbagai sosial media maupun platform streaming lainnya untuk mengedepankan nilai inklusivitas.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.