Hasrat Belanja Belum Terpenuhi, Persib Tunggu Momentum Untuk Datangkan Pemain Baru

Persib Hasrat Belanja Belum Terpenuhi
Dimas Drajad. (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hasrat belanja Persib Bandung rupanya masih belum terpenuhi setelah mendatangkan lima pemain baru. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak.

Bojan Hodak rupanya masih memiliki hasrat besar untuk kembali merekrut pemain baru di jendela transfer kali ini. Ia mengaku sedang mencari momentum terbaik untuk mendapatkan pemain bidikannya.

Sejauh ini kata Bojan, kebutuhan tim Persib sebenarnya sudah terpenuhi. Hanya saja Persib saat ini masih menunggu kembalinya Robi Darwis yang kini akan tampil di Piala Panglima TNI.

Setelah Robi kembali, semunya akan terasa lengkap. Akan tetapi Persib masih bisa lebih melengkapi skuatnya dengan cara mendatangkan pemain baru dengan karakter versatile.

“Saya rasa untuk saat ini kami sudah mempunyai apa yang direncanakan. Terakhir tinggal Robi yang saat ini masih sedang bersama tugasnya sebagai tentara. Setelah dia kembali, sudah cukup,” terang Bojan.

Tentu ia akan merasa senang apabila Persib bisa mendatangkan pemain berkualitas jempolan dan bisa bermain di beberapa posisi. Oleh karena itu, ia tengah mencari momentum yang tepat untuk merekrut pemain bidikannya.

BACA JUGA: Karena Hal Ini, Marc Klok Semakin Yakin Persib Bandung Bisa Pertahankan Gelar Juara Liga 1

“Tentu jika kami bisa kembali mendatangkan pemain berkualitas top, tentu itu bagus. Tapi saya rasa jendela transfer sudah ditutup dan kami sudah memiliki semua pemain asing yang dibutuhkan.” tutup Bojan.

Seperti yang diketahui sebelumnya bahwa Persib memang dirumorkan akan mendatangkan Saddil Ramdani. Sayangnya Persib tak kunjung meresmikan Saddil karena masih terikat kontrak bersama Sabah FC.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BBMC Gelar Ulang Tahun ke-36 di Gedung Sate
BBMC Gelar Ulang Tahun ke-36 di Gedung Sate
David da Silva dan Ciro Alves Kian Kompak, Cetak Hattrick di Gim Internal
David da Silva dan Ciro Alves Kian Kompak, Cetak Hattrick di Gim Internal
Prediksi Skor Persis vs Persija
Prediksi Skor Persis vs Persija di Perebutan Tempat Ketiga Piala Presiden 2024
one piece 1122
Link Baca Komik One Piece 1122 Sub Indo, Cek!
Gregoria
Gregoria Siap Hadapi Ratchanok Intanon di Perempat Final Olimpiade Paris 2024
Berita Lainnya

1

Kerangka Ibu dan Anak Gegerkan Bandung Barat, Polisi Temukan Petunjuk

2

MSR Terima B1 KWK PAN

3

Ribut Soal Cerai, Watak Suami Nisya Ahmad Jadi Sorotan

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Amerika Serikat Dipastikan Biayai Pengembangan Semikonduktor Indonesia
Headline
ismail haniyeh instagram
Diduga Mencekal Berita Duka Ismail Haniyeh, Turki Blokir Instagram
Aksi Kriminal KKB Bunuh 1 Warga Sipil dan Bakar Truck
Lagi-lagi Aksi Kriminal KKB Bunuh 1 Warga Sipil dan Bakar Truk di Yahukimo
10 Daftar Barang yang Bakal Kena Bea Cukai
10 Daftar Barang yang Bakal Kena Bea Cukai
Tyronne del Pino Doyan Kulineran di Bandung
Tyronne del Pino Doyan Kulineran di Bandung