Harga Tecno Spark 20 Pro Series yang Akan Rilis Akhir Februari!

Tecno Spark 20 Pro Series-2
(Tecno)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tecno Spark 20 Pro series membawa banyak peningkatan fitur. Seri ini lengkap dengan kamera 108MP Ultra-Sensing Camera, 32MP Dual Flash Front Camera, desain layar lengkung (Curved Design), serta Magic Skin 2.0 yang diperbarui.

“Tecno Spark 20 Pro Series akan segera hadir di Indonesia membawa banyak peningkatan fitur terutama dalam sektor kamera yang lebih unggul, RAM yang sangat besar hingga 21GB pertama di kelasnya, didukung desain premium dan stylish dengan Curved Design hadir sebagai Game Changer di kelas Rp 2 jutaan,” ujar Anthoni Roderick dalam siaran pers.

Spesifikasi dan Harga

Tecno Spark 20 Pro

Tecno Spark 20 Pro akan mengusung prosesor MediaTek Helio G99 tanpa embel-embel ultimate layaknya varian Pro Plus. Ponsel ini memiliki layar biasa berukuran 6,78 inci. Harga dari Tecno Spark 20 Pro sebesar Rp 2 jutaan.

Tecno Spark 20 Pro Plus

Sementara Tecno Spark 20 Pro Plus akan memiliki layar melengkung yang memberikan tampilan yang lebih menarik. Ponsel ini juga akan menggunakan prosesor Helio G99 Ultimate untuk memberikan kinerja mulus dan efisiensi luar biasa. Harga untuk varian ini adalah sekitar Rp 2,5 juta.

BACA JUGA: Tecno Spark 20 Pro Series Siap Meluncur Akhir Februari 2024!

Ketersediaan dan Penjualan

Informasi tambahan mengenai Tecno Spark ini akan di umumkan pada tanggal 27 Februari. Kedua ponsel ini akan tersedia secara eksklusif di e-commerce resmi TECNO Indonesia di Shopee pada tanggal 1 Maret 2024.

Selain itu, ponsel ini juga akan tersedia di berbagai platform e-commerce lainnya seperti Tokopedia, Lazada, Akulaku, dan Blibli, serta di toko offline resmi TECNO dan Erafone mulai 4 Maret 2024.

Dengan berbagai peningkatan fitur dan spesifikasi, Tecno Spark 20 Pro dan Tecno Spark 20 Pro Plus siap menjadi pilihan yang menarik bagi konsumen di Indonesia.

 

(Kaje/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Makanan musang
Daftar Makanan Musang Rase yang Bernutrisi
Jampidsus Kejagung Sutikno
Lagi-lagi Kejagung Bantah Politisasi Kasus Impor Gula Tom Lembong
Jeje Govinda
Politik Uang, 4 Paslon Pilkada KBB Desak Bawaslu dan KPU Diskualifikasi Jeje Ritchie-Asep Ismail
Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani, PPDB Zonasi
Komisi X Lagi Getol Serap Aspirasi Soal PPDB Zonasi, Nanti Ada Formula Baru
IMG_20241126_114208_1
Bojan Hodak Sebut Port FC Salah Satu Tim Terkaya di Thailand dan Singgung Anggaran Belanja
Berita Lainnya

1

Dikabarkan Dekat dengan Paula, Calon Gubernur Banten Andra Soni Pernah Jadi Kuli Sebelum Sukses

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
praperadilan tom lembong ditolak
PN Jakarta Selatan Tolak Praperadilan Tom Lembong, Hakim Beberkan Alasannya
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia