Hapuskan Kemiskinan Ekstrem, Bupati Indramayu Kukuhkan Pekerja Sosial Masyarakat

Bupati Indramayu Nina Agustina
Bupati Indramayu Nina Agustina (Dok. Diskominfo Kab Indramayu)

Bagikan

INDRAMAYU, TEROPONGMEDIA.ID — Bertujuan menghapuskan kemiskinan ekstrem, Bupati Indramayu Nina Agustina mengukuhkan kepengurusan Ikatan Pekerja Sosial Masyarakat (IPSM) Periode 2024-2029.

Selain pengukuhan, kegiatan tersebut sekaligus diisi dengan Peningkatan Kemampuan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM) Kabupaten Indramayu, yang berlangsung di Aula Nyi Endang Dharma Ayu Convention Hall, Universitas Wiralodra, Rabu (24/7/2024).

Sebagaimana diketahui, permasalahan kesejahteraan sosial cukup kompleks dan luas, sehingga diperlukan sinergi yang baik antara Pemerintah Kabupaten dengan masyarakat.

Bertema “Melayani dengan Hati, Menuju Indramayu Bermartabat”, PSM menjadi salah satu dari relawan sosial mitra pemerintah yang berkedudukan di Desa dan Kelurahan.

Bupati Indramayu Nina Agustina dalam sambutannya mengucapkan selamat atas pengukuhan anggota IPSM serta mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya karena telah membantu Pemkab dalam melayani masyarakat dan menjalankan tugas dengan sukarela.

Menurutnya, PSM harus hati-hati dalam pencatatan, harus tepat sasaran dalam memberikan bantuan sosial, tujuannya untuk kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA: Wujudkan Desa Siap Siaga, Bupati Indramayu Dianugerahi BNPT Award

Kemudian, Bupati Nina berharap segenap PSM semakin mudah koordinasi, tukar pikiran dan menyemangati satu sama lain, serta kinerjanya lebih optimal dan mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

PSM juga diharapkan mampu proaktif dan mampu menyatukan pilar sosial lainnya dalam meningkatkan kualitas pelayanan masyarakat miskin dan rentan miskin.

Bupati Indramayu juga akan memberikan bantuan hibah untuk mendukung organisasi PSM. Dikarenakan PSM telah turun langsung dan melihat bagaimana kondisi masyarakat yang membutuhkan bantuan sosial. Termasuk pencatatan, konsolidasi internal, pemetaan, dan dukungan operasional.

“Mari kerja baik kerja nyata, kita satu gerbong untuk membangun Indramayu menjadi lebih baik lagi. Harus kompak, solid, kita hapuskan kemiskinan ekstrem di Indramayu,” tambah Bupati Nina.

Sementara itu, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Indramayu, Sri Wulaningsih, dalam laporannya menyampaikan pengukuhan IPSM tersebut hasil dari musyawarah pada 25 Juli 2024.

Dengan jumlah 317 orang PSM se-Kabupaten Indramayu, dananya bersumber dari APBD Indramayu.

Kemudian, kata Sri, tujuan kegiatan tersebut untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan PSM, sehingga dapat melaksanakan tugas dan fungsinya, dan selalu bisa berkoordinasi dengan unsur terkait lainnya dalam memberikan pelayanan pada masyarakat.

“Adanya IPSM ini diharapkan jadi wadah dan media koordinasi PSM dalam menjalankan tugasnya di wilayah Desa/Kelurahan masing-masing. Mari bersama dukung Indramayu Bermartabat,” ujarnya.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Gervane Kastaneer Diboyong Persib ke Markas PSBS Biak
Gervane Kastaneer Diboyong Persib ke Markas PSBS Biak
Ciro Alves Absen di Laga Persib versus PSBS Biak
Ciro Alves Absen di Laga Persib versus PSBS Biak
Persib Bandung Mulai Beradaptasi Dengan Cuaca
Tiba di Jayapura, Persib Bandung Mulai Beradaptasi Dengan Cuaca
Everton Pecat Pelatih Sean Dyche
Everton Pecat Pelatih Sean Dyche Beberapa Jam sebelum Pertandingan Piala FA
Boris Bokir Log In
Ramadhan 2025 Boris Bokir Ikut Log In, Geser Posisi Onad?
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Link Live Streaming Real Madrid vs RCD Mallorca Piala Super Spanyol 2025 Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Benarkah Akun Anonim dan Second Account Merupakan Simbol Kemunafikan?

5

Geger, Tetiba Pagar Laut Misterius Terbentang 30,16 Km di Tangerang, Siapa yang Punya?
Headline
Real Madrid Hadapi Barcelona di Laga Final Piala Super Spanyol
Tekuk Mallorca 3-0, Real Madrid Hadapi Barcelona di Laga Final Piala Super Spanyol 2024/25
West Ham United akan Tunjuk Graham Potter Jadi Pelatih Baru
West Ham United akan Tunjuk Graham Potter Jadi Pelatih Baru
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 10 Januari 2025
Juventus Ikut Berburu Dapatkan Marcus Rashford
Juventus Ikut Berburu Dapatkan Marcus Rashford dari Manchester United

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.