Hal ini Jadi Prioritas Bojan Hodak Ketika Persib Lawan Dewa United

Bojan Hodak
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.(Foto: Raffy/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak rupanya sudah menyiapkan berbagai alat ukur untuk timnya di laga uji tanding kontra Dewa United. Ia menerangkan hasil di laga tersebut bukanlah prioritas utama, melainkan melihat progres timnya usai jalani sesi latihan selama dua pekan terakhir.
Bojan menambahkan uji tanding ini memang sangat dibutuhkan Persib pada jeda kompetisi kali ini. Pasalnya uji tanding tersebut akan dijadikan tolak ukur untuk melihat kesiapan anak asuhnya dalam menghadapi pertandingan beratmosfer kompetisi.
“Tidak ada, saya hanya akan menggabungkan pemain di tim karena semuanya punya kesempatan untuk bermain,” ujar Bojan kepada awak media, Minggu (21/1/2024).
Sebagai informasi, Dewa United dipastikan akan menjadi lawan Persib Bandung pada agenda uji tanding kali ini. Rencananya duel tersebut akan digelar pada Senin, 22 Januari 2024 di Dewa United Training Ground, Kab. Bogor dan disiarkan secara langsung.
“Kami akan bermain melawan Dewa, tanggal 22. Di Dewa, tempat pemusatan latihan Dewa.” kata Bojan
Dalam mempersiapkan timnya, Bojan mengaku tak melakukan persiapan secara khusus. Pasalnya ia akan berkonsentrasi terhadap level kebugaran dan menurunkan semua pemain untuk mendapatkan porsi yang seimbang.
Ia menambahkan, hasil akhir di laga tersebut bukanlah tujuan utama bagi Persib. Terlebih target timnya di laga itu hanya ingin memantau ketahanan fisik dan koneksi antar pemainnya, sekaligus menguji para pemain muda saat dihadapkan dengan beban yang cukup berat.
“Hasil bukan prioritas di laga ini, prioritas adalah untuk melihat pemain muda, melihat pemain bermain bersama, jadi karena itu saya akan menggabungkannya,” tutupnya.
(RF/Masnur)
Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
apple event
Apple Gelar Event Khusus, Kenalkan Macbook dan iPad Teranyar
Eks Pemain Timnas Jadi Tersangka Korupsi UIN Sumut
Eks Pemain Timnas Jadi Tersangka Korupsi Proyek UIN Sumut
debat pilkada rano karno
Rano Karno Tak Akan Gunakan Istilah Asing Saat Debat Pilkada 2024
Mayjen Djon Afriandi HUT TNI
Profil Mayjen Djon Afriandi, Komandan Upacara HUT TNI ke-79
KDRT Selebgram Lampung
Selebgram Lampung Ungkap KDRT yang Dialami, Aditya Prayogi Diduga Lakukan di Depan Anak
Berita Lainnya

1

Prakiraan Cuaca 5 Oktober Sejumlah Kota di Indonesia, Waspadai Potensi Hujan Disertai Petir

2

Pendaftar Jaminan Kehilangan Pekerjaan Rendah, Insentif Rp 1,3 Triliun Tak Tersalurkan, Kok Bisa?

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Kawanan Buaya Lepas Bikin Heboh Warga Cianjur
Headline
Rumdin anggota DPR dihapus
Fasilitas Rumah din Dihapus, Anggota DPR Dapat "Mentahannya", Berapa Rupiah?
Sanksi komdis PSSI, laragan pertandingan tanpa penonton Persib Bandung
Daftar 5 Pertandingan Persib Tanpa Pentonton sebagai Sanksi Berat Komdis PSSI
4 Nalayan Indonesia Dibebaskan
4 Nalayan Indonesia Dibebaskan Polisi Singapura
Penjual Anak Kandung Rp15 Juta
Penjual Anak Kandung Rp15 Juta Berhasil Diringkus Polisi