Hadapi Nataru 2023/2024, Jasa Marga Siapkan 17 Titik SPKLU

17 Titik SPKLU Hadapi Nataru 2023/2024
Jasa Marga Menyiapkan 17 Titik SPKLU Hadapi Nataru 2023/2024 (PLN)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Corporate Communication & Community Development Group Head JSMR Lisye Octaviana mengatakan telah melakukan simulasi perjalanan dengan kendaraan listrik.

Lisye menambahkan, hasilnya, kendaraan minim emisi ini mampu melakukan perjalanan dari Jakarta sampai Surabaya dengan melakukan pengisian di titik-titik SPKLU yang sudah disediakan.

Lebih lanjut Lisye menjelaskan, PT Jasa Marga Tbk menyiapkan 17 titik stasiun pengisian kendaraan listrik umum atau SPKLU. Langkah ini untuk mengantisipasi kebutuhan pengemudi kendaraan listrik di jalan tol selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 alias Nataru.

BACA JUGA: Jelang Libur Nataru 2023, Dishub KBB Ambil Langkah Antisipatif

“Kami juga mengimbau pengguna rest area untuk bergantian dalam menggunakan toilet, tempat makan, dan fasilitas SPKLU,” kata Lisye dalam konferensi pers di kantornya mengutup katadata, Kamis (14/12).

Lisye meminta agar pengguna mobil listrik selama Nataru 2023/2024 tidak meninggalkan kendaraan saat mengisi daya di SPKLU. Hal tersebut penting agar pengguna kendaraan dapat memantau pengisian daya agar waktu singgah di rest area lebih efisien.

Sementara itu, Direktur Utama PT Jasa Marga Tollroad Operator Yoga Tri Anggoro mencatat mayoritas SPKLU tersebut berada di jalan tol ke arah timur Jabodetabek. Setidaknya ada tujuh titik SPKLU di jalan tol JSMR ke arah timur Jabodetabek.

Secara rinci, titik SPKLU terbanyak ada di Jalan Tol Jakarta-Cikampek atau sebanyak tiga titik. Setelah itu, SPKLU dapat ditemukan di dua titik ruas Tol Solo-Ngawi, satu titik di Tol Semarang-Solo, dan satu titik di Tol Cikopo-Palimanan.

Selain itu, Yoga mengatakan perseroan menyiapkan dua titik SPKLU di sepanjang Tol Jakarta-Bogor-Ciawi, dia titik di Tol Purwakarta-Bandung-Cileunyi, dan satu titik di Tol Jakarta-Tangerang.

 

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
LISA MARIANA
Pede Dibela Netizen, Lisa Mariana Ucapkan Terima Kasih
surya paloh
Surya Paloh Sebut Bangun Bangsa Tak Sekedar Orasi Saja, Sindir Siapa?
Liverpool
Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot
ibadah haji 2025
Kenapa Wajib Vaksin Polio dan Meningitis Sebelum Berangkat Ibadah Haji 2025?
hanura bangkit
Hanura Nyatakan Bangkit, Janji Tak Akan Tunduk dari Politik Uang!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'
Headline
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Tim SAR Gabungan Evakuasi Warga Terdampak Banjir di Wilayah Cianjur
Manchester City
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.