Ginting Melaju ke Semifinal India Open Usai Taklukan Wakil China

Anthony Ginting
Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak semifinal India Open 2023 usai menaklukan wakil China Li Shi Feng melalui rubber game 21-11, 17-21, 21-18 di New Delhi, Jumat (20/1/2023).(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak semifinal India Open 2023 usai menaklukan wakil China Li Shi Feng melalui rubber game 21-11, 17-21, 21-18 di New Delhi, Jumat (20/1/2023).

Pebulu tangkis peringkat ketiga dunia itu menang dalam durasi 65 menit.

Ginting mengaku senang bisa melewati babak perempat final India Open yang membuatnya harus bekerja keras menghadapi pebulu tangkis China.

“Saya gembira dengan kemenangan ini meski harus bertarung tiga gim. Saya berusaha keras untuk mengalahkan Li,” ujar Ginting lewat keterangan resmi PP PBSI di Jakarta.

Usai melalui pertandingan yang berjalan sengit, Ginting bersyukur tak mengalami cedera dan bisa menerapkan pola permainan seperti yang ia harapkan sejak awal.

Ginting begitu dominan pada gim pertama lewat kemampuannya mengendalikan ritme permainan. Teknik neting yang divariasikan dengan serangan kerap menghasilkan poin bagi wakil Indonesia itu.

Sayangnya Ginting melakukan banyak kesalahan pada gim kedua. Berkali-kali permainan netnya tidak menyeberang ke bidang permainan lawan dan strateginya terlalu monoton.

“Gim kedua permainan saya mungkin terlalu monoton. Lawan rupanya sudah belajar dari kekalahan gim pertama dengan mengubah strategi. Sayangnya saya masih tetap dengan pola permainan yang sama,” tutur Ginting.

Peningkatan kembali terjadi pada gim ketiga. Ginting yang semula masih kerap eror, mampu mengoreksi permainannya dan mengemas keunggulan atas Li pada interval akhir gim ketiga.

BACA JUGA: Tumbangkan Wakil Denmark, Gregoria Melaju ke Babak 16 Besar India Open

Serangan Ginting makin tajam dan membawanya untuk memimpin 16-11. Keunggulan itu mampu dipertahankan sampai pertandingan usai meski Li sempat memberikan perlawanan.

“Gim ketiga saya kembali terapkan strategi seperti gim pertama. Saya bisa lebih tenang. Variasi serangan juga lebih banyak. Lebih fokus dan tetap menyerang. Juga mengurangi kesalahan sendiri saja,” ujar Ginting.

Selama bertarung, Ginting juga mendapat tambahan semangat dari penonton yang terus mendukungnya. Atlet asal Cimahi, Jawa Barat itu merasa bagai bermain di turnamen kandang yang dipenuhi pendukung dari Tanah Air.

“Saya seperti main di kandang sendiri dengan dukungan penonton di sini. Saya sangat senang melihat dukungan penonton. Saya merasa senang di India,” tuturnya.

Dengan kemenangan itu, Ginting merebut tiket ke semifinal namun masih menanti calon lawan antara Loh Kean Yew (Singapura) dan Kunlavut Vitidsarn (Thailand).

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
DJP Terbitkan Kebijakan Penghapusan Sanksi Administratif Terkait Coreta
DJP Terbitkan Kebijakan Penghapusan Sanksi Administratif Terkait Coretax, Ini Detailnya
Sadrasa Restaurant, Pullman Bandung Grand Central Hadirkan Sajian Iftar Bertema “Al-Khayr” Sepanjang bulan Ramadan (Istimewa)
Sadrasa Restaurant, Pullman Bandung Grand Central Hadirkan Sajian Iftar Bertema “Al-Khayr” Sepanjang bulan Ramadan
Pemprov DKI Jakarta Atur Jam Kerja ASN
Selama Ramadan, Pemprov DKI Jakarta Atur Jam Kerja ASN
Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Sebagai Pejuang Ekonomi, Stafsus Wapres Tina Talisa: PKL Berhak Dapat Subsidi LPG 3 Kg
Nasib Paul Munster
Nasib Paul Munster di Ujung Tanduk, Bojan Hodak Malah Bingung
Berita Lainnya

1

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Sritex Tutup Total, Hari Ini 8.400 Karyawan Terakhir Kerja
Headline
awal puasa ramadhan-2
Wamenag Prediksi Idulfitri 2025 Bakal Bareng Lagi
diskon tarif pesawat dan jalan tol
Prabowo Siapkan Diskon Tarif Pesawat dan Jalan Tol Untuk Mudik 2025
Harga Emas Awal Ramadhan Turun
Cek, Harga Emas Awal Ramadhan Turun Rp6.000 jadi Rp1,672 Juta Per Gram
Gempa Magnitudo 6 Guncang Kepulauan Banda Maluku
Gempa Magnitudo 6 Guncang Kepulauan Banda Maluku

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.