Gerindra Alokasikan Anggaran 15M untuk Saksi Pilkada 2024 Bali

Anggaran partai Gerinda
Anggaran partai Gerinda. (Instagram/de_gadjah)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — DPD Partai Gerindra telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp15 miliar untuk saksi di tempat pemungutan suara (TPS) dalam Pilkada Serentak 2024 di seluruh Provinsi Bali.

“Kami berpatokan pada pemilihan legislatif dimana partai Gerindra mengeluarkan dana untuk saksi seluruh Bali Rp15 miliar,” kata Ketua DPD Partai Gerindra Bali, Made Muliawan Arya (De Gadjah) di Denpasar, mengutip antara, Minggu (2/5/2024).

Dalam acara Malam Apresiasi Prabowo-Gibran Bali, De Gadjah, menjelaskan bahwa dana sebesar Rp15 miliar dialokasikan khusus untuk saksi, guna memantau pemilihan gubernur dan wakil, wali kota dan wakil, serta bupati dan wakil.

Meski tidak ada calon dari partai berlambang kepala garuda, mereka tetap menurunkan saksi sebagai bagian dari komitmen 11 partai politik dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Bali untuk mencalonkan satu pasangan yang tidak harus dari Partai Gerindra.

De Gadjah menekankan bahwa ia tidak ingin repot mengatur pembagian dana gotong royong, melainkan lebih memilih untuk langsung membagi tugas, seperti partainya yang menanggung biaya saksi di TPS.

“Untuk yang lainnya seperti untuk operasional partai yang lain, apa yang bisa kami kolaborasi maka kami kolaborasikan,” ujarnya.

Ia mengatakan bahwa masyarakat harus bertanggung jawab, tidak hanya dalam meraih kemenangan, tetapi juga setelahnya, dengan memberikan bantuan kepada mereka.

Siapa pun yang memiliki kelebihan harus bersedia berbagi untuk pembangunan Bali, ungkap De Gadjah.

Partai politik yang bergabung dalam koalisi tersebut, antara lain Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai NasDem, Partai Prima, PSI, PKB, Partai Demokrat, Partai Gelora, PBB, Partai Garuda, dan PAN.

BACA JUGA: Luhut Tolak Jabatan Menteri tapi Siap Jadi Penasihat Prabowo, Gerindra Angkat Bicara!

Tidak hanya bekerja sama dalam pendanaan pilkada, tetapi juga diminta untuk menyusun daftar nama kader yang memiliki keahlian untuk membantu dalam pemerintahan mendatang.

 

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Anak Pak Tarno
Anak Pak Tarno Buka Suara, Kesal Sang Ayah Dimanfaatkan!
Fico Fachriza wartawan
Minta Bayaran Diwawancara Wartawan? Ini Pengakuan Fico Fachriza 
Mahfud MD OCCRP
Pendapat Mahfud MD Soal OCCRP yang Umumkan Jokowi sebagai Finalis Pemimpin Terkorup
Wisata sumatera utara
4 Tempat Wisata Hits di Sumatera Utara
Usaha frozen food
6 Jenis Frozen Food untuk Peluang Usaha
Berita Lainnya

1

Ditemukan Jenazah Berjenis Kelamin Laki-laki di Pasar Baru Bandung

2

Universitas Bandung Bakal Jual Gedung Rp25 Miliar untuk Tutupi Tunggakan Gaji Dosen dan Staff

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Dahsyat, Gempa Tibet M 7,1 Tewaskan 126 dan Ratusan Orang Terluka

5

Elon Musk Dikabarkan Tertarik Beli Liverpool
Headline
Pagar Laut Tangerang
Geger, Misteri Pagar Laut 30,16 Km di Tangerang, Siapa yang Punya?
AI menggantikan pasangan
AI dan Dinamika Kehidupan: Bisakah Menggantikan Pasangan?
Nurul-Qomar-Youtube
Kabar Duka, Pelawak Nurul Qomar Meninggal Dunia di Usia 63 Tahun
Disdagin Kota Bandung Beberkan Penyebab Hilangnya Minyakita di Pasaran
Disdagin Kota Bandung Beberkan Penyebab Hilangnya Minyakita di Pasaran

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.