Geopark Ijen Resmi Jadi UNESCO Global Geopark

Geopark Ijen
(Net)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Dalam sidang tahunan yang diadakan di Paris pada hari Rabu (24/5), Geopark Ijen di Jawa Timur resmi ditetapkan menjadi bagian UNESCO Global Geopark. Terdapat 10 geopark yang ada di Indonesia yang masuk daftar UNESCO Global Geoparks.

Jika dihitung keseluruhan dengan yang ada di dunia menjadi 195 UNESCO Global Geopark dan berasal dari 48 negara. Lalu apa yang tersimpan dalam Geopark Ijen ini sampai ditetapkan sebagai UNESCO Global Geoparks?

Geopark Ijen

Geopark Ijen terletak di dua wilayah yaitu Kabupaten Banyuwangi dan Bodowoso yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Letaknya sangat strategis yaitu antara selat dan laut. Ijen merupakan salah satu gunung api aktif di sistem kaldera ijen.

Kaldera merupakan kawah gunung berapi yang ukurannya besar dan sangat luas. Biasanya terjadi karena adanya peledakan atau runtuhnya puncak gunung berapi. Terdapat sekitar 22 kerucut vulkanik pasca- kaldera telah terbentuk baik di dalam kaldera maupun bagian pinggirannya.

Ijen merupakan danau kawah paling asam yang ada di Bumi dan juga terbesar dari jenisnya. Karena fenomena langka, belerang konsentrasi tinggi naik dari kawah aktif sebelum terbakar saat bertemu dengan atmosfer yang kaya dengan oksigen.

Saat gas dari kawah aktif tersebut terbakar, dia membentuk nyala api biru elektrik yang unik dan hanya terlihat di malam hari saja. Airnya juga bersifat asam karena didaur ulang dengan merembes ke bawah permukaan vulkanik. Kawasan ini memiliki ragam biosite, geosite, dan cultturesite.

Geosite Geopark Ijen

Geosite merupakan tempat yang mempunyai jejak rekam paling penting dalam sejarah bumi. Biasanya nberupa pasir dan batu cadas yang bisa menjelaskan perkembangan bumi, makhluk hidup, alam, dan budaya dari zaman purba sampai sekarang.

Berikut daftar geosite yang ada di kawasan ini.

  • Aliran Lava Plalangan
  • Batuan Terobosan Teluk Hijau
  • Goa Istana
  • Sedimen Kendenglembu
  • Watudodol
  • Fosil di Pantai Parang Ireng
  • Batu Vulkanik Pantai Pancur
  • Air Terjun Lider Kulon
  • Pantai Grajagan
  • Dinding Kaldera Ijen Megasari
  • Taman Batu So’on
  • Air Terjun Gentongan
  • Kawah Ijen
  • Lava Blawan
  • Komplek Air Panas Blawan
  • Kawah Wurung
  • Neogene Limestone Sembulungan
  • Batu Gapur Blampangan Semeanjung
  • Pantai Pulau Merah
  • Aliran Asam Kalipait

Biosite Geopark

Biosite merupakan situs yang mempunyai kekayaan flora dan fauna yang mempunyai hubungan erat dengan proses Geologi. Berikut daftar biosite di kawasan ini.

  • Kebun Kopi Bondowoso
  • Erek-erek Geoforest
  • Hutan Pelangi
  • Hutan Geo Sukamade
  • Pang-pang Bay
  • Savana Sadengan

Culturesite Geopark

Culturesite merupakan situs yang terbentuk oleh peradaban manusia baik benda maupun tak benda. Mempunyai hubungan erat dengan keragaman biologi dan geologi yang ada. Berikut daftar culturesite Geopark ini.

  • Tari Petik Kopi
  • Singo Ulung
  • Situs Megalitik Maskuning Kulon
  • Situs Gua Canting Butha
  • Struktur Gua Buta Cermee
  • Situs Umpak Sanga
  • Situs Macan Putih
  • Situs Kawitan
  • Petilasan Rawa Bayu

BACA JUGA: Desa Wisata Lawang: Keindahan Alam yang Memukau Tawarkan Beragam Wahana

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Mahasiswa-UHS
Peduli Terhadap Petani Disabilitas, Mahasiswa UHS Gelar “Suara untuk Kesetaraan”
Rektor-ISBI-Bandung-Retno-1
Kebijakan ISBI Bandung Usai Pelarangan Teater ‘Wawancara dengan Mulyono’
istockphoto-2163333737-612x612-1
Pelindo Fasilitasi Lomba Daur Ulang Sampah di SD Barunawati IV
demokrasi-digital
Demokrasi Digital, Sebuah Transformasi Politik di Era Teknologi dan Tantangannya
3
Dinilai Perpanjang Penderitaan Rakyat, BEM UI Kritiki Kebijakan Pemerintah
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

3

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
PEVS 2025
Harga Tiket dan Daftar Merek Mobil-Motor Ajang PEVS 2025, Mulai Besok!
Rieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpgRieke Diah Pitaloka - Mbah Tupon jpg
Rieke Diah Pitaloka Bela Mbah Tupon, Lansia 68 Tahun Korban Sindikat Mafia Tanah
situs dampuawang indramayu
Situs Dampuawang Indramayu akan Diteliti Mendalam, Kemendikbud: Potensinya Sangat Besar!
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage
Dugaan Kuat Adanya Praktik Pungli Retribusi Sampah di Pasar Gedebage

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.