Ganjar Pranowo dan Kaos Blusukan Jokowi saat Golkar dan PAN Dukung Prabowo

Ganjar Pranowo pakai kaos Blusukan Jokowi saat memberikan tanggapan Golkar dan PAn mendukung Prabowo Subianto. (Foto: Istimewa)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Bakal calon presiden PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo mengenakan kaos bertuliskan soal Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dia mengenakan itu ketika memberikan tanggapan soal bergabungnya Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional (PAN) ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR), mendukung Prabowo Subianto sebagai capres 2024.

“Dalam proses demokrasi sebenarnya itu biasa saja, saya sangat menghormati sikap masing-masing partai. Pasti beliau-beliau juga sudah memberikan keputusan. Sudah punya catatan-catatan harus merapat kemana,” begitu kata Ganjar dalam keterangan tertulis, Jakarta, Minggu (13/8/2023).

BACA JUGA: PDIP Jabar Konsolidasi Lintas Partai Pengusung Ganjar Pranowo

Ganjar dalam foto dan video yang beredar, mengenakan kaos hitam berlengan pendek, dan bergambar Jokowi. Ada ornamen bendera merah putih, lengkap dengan kalimat ‘Kisah Blusukan Jokowi’ yang terlhat begitu jelas.

Ganjar memberikan selamat kepada kedua partai yang telah gabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR).

Hanya saja, Ganjar teringat dengan kondisi koalisi di Pilpres 2014 lalu ketika Koalisi Merah Putih Prabowo Subianto dan Hatta Radjasa turut didukung Golkar dan PAN, bersama Gerindra, PKS, PPP, dan PBB.

Sementara itu, Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla diusung PDIP bersama Partai NasDem, PKB, PKP, dan Hanura dalam Koalisi Indonesia Hebat, sukses memenangkan pesta demokrasi tersebut hingga terpilih sebagai Presiden-Wakil Presiden periode 2014-2019.

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva