Gampang, Begini Cara Cek Formasi CPNS Kemensos 2024!

cpns kemensos 2024
(Kementerian sosial)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 menjadi momen yang dinantikan oleh masyarakat Indonesia yang ingin bergabung sebagai aparatur sipil negara. Salah satu instansi yang membuka pendaftaran adalah Kementerian Sosial (Kemensos), di mana formasi dan ketentuannya menjadi perhatian utama bagi calon pelamar.

Pada artikel ini, kami akan membahas informasi terbaru mengenai formasi CPNS Kemensos 2024, simak dalam artikel ini untuk mengetahuinya.

Jumlah dan Formasi CPNS Kemensos 2024

Pada tahun 2024, Kementerian Sosial membuka total 40.839 formasi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN). Dari jumlah tersebut, sebanyak 266 formasi diperuntukkan bagi CPNS, sedangkan 40.573 formasi lainnya dialokasikan untuk Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pembagian formasi tersebut diharapkan mampu meningkatkan kinerja dan layanan di Kemensos.

Rincian Formasi CPNS Kemensos 2024

Rincian kebutuhan formasi yang telah disetujui oleh KemenPAN-RB untuk Kemensos adalah sebagai berikut:

  • CPNS Tenaga Teknis: 125 formasi
  • CPNS Tenaga Kesehatan: 141 formasi
  • PPPK Tenaga Kesehatan: 65 formasi
  • PPPK Tenaga Teknis: 40.508 formasi

Jumlah formasi yang besar ini merupakan upaya Kemensos dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik, serta memastikan adanya pemerataan akses layanan di seluruh Indonesia. Formasi CPNS Kemensos 2024 ini juga menjadi peluang besar bagi masyarakat yang ingin berkarir di sektor publik.

Cara Cek Formasi CPNS Kemensos 2024

Untuk masyarakat yang ingin mengetahui formasi CPNS Kemensos 2024, dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Buka laman resmi di https://sscasn.bkn.go.id/.
  • Gulir ke bawah untuk melihat opsi pencarian.
  • Masukkan tingkat pendidikan dan program studi yang dimiliki.
  • Pilih Jenis Pengadaan, kemudian masukkan “CPNS”.
  • Klik fitur Cari, dan formasi yang tersedia akan muncul secara otomatis.

BACA JUGA: Begini Cara Cek Formasi CPNS Kemenag 2024

Selain itu, penting bagi calon pelamar untuk memantau informasi resmi melalui media sosial KemenPAN-RB dan Kemensos agar tidak ketinggalan informasi terbaru mengenai formasi dan ketentuan lainnya. Terima kasih telah membaca artikel ini semoga bisa membantumu!

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
purnawirawan tni prabowo
Didesak Purnawirawan TNI Soal Gibran, Ini Sikap dari Prabowo
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Stabilisasi Harga dan Dorong Perkembangan UMKM Lokal, Disdagin Kota Bandung Bakal Gelar Bazar Mura
Windy 'Idol'
Windy 'Idol' Menangis di KPK: Saya Pengen Punya Masa Depan
Suar Mahasiswa Awards
Roadshow Perdana Suar Mahasiswa Awards 2025 Disambut Antusias di UHS
KECURANGAN UTBK SNBT 2025-1
Peserta UTBK SNBT Ketahuan Pasang Kamera di Behel Gigi Sampai Kuku, Panitia SNPMB Buka Suara
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.