Gabung di Yayasan Global Mandiri Utama, Politeknik LP3I Menuju Pendidikan Vokasi Internasional

Politeknik LP3I
Ketua Yayasan Global Mandiri Utama, Dr. Ir. Andy Oetario Putro, M.M.(Foto: Dok.Politeknik LP3i).

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Politeknik LP3I kini berada di naungan Yayasan Global Mandiri Utama dan bersiap untuk menjadi lembaga pendidikan vokasi ternama di Indonesia juga di tingkat internasional.

Ketua Yayasan Global Mandiri Utama, Dr. Ir. Andy Oetario Putro, M.M menuturkan Politeknik LP3I sejak Oktober 2023 lalu, pengelolaan Politeknik LP3I telah beralih ke Yayasan Global Mandiri sehingga diharapkan dapat membuat Politeknik LP3I lebih maju dan berkembang.

“Saat ini, Politeknik LP3I tersebar mulai dari Medan hingga Bandung dan lainnya. Ke depan, kami akan memperdalam pendidikan vokasi ini sehingga diharapkan bisa internasional,” ujarnya usai Wisuda ke-20 Politeknik LP3I, Selasa (12/12/2023).

Menurutnya, Politeknik LP3I perlu mencontoh negara-negara maju yang memiliki pendidikan vokasi sangat baik.

BACA JUGA: Politeknik LP3I Gelar Wisuda ke-20, 82% Lulusan Sudah Bekerja

Pihaknya juga terus mendorong Politeknik LP3I yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia agar memiliki kemandirian dalam pengelolaan.

“Kami juga mendorong agar melahirkan kurikulum baru yang sesuai dengan kebutuhan dan perkembangan zaman,” kata Andy.

Lebih lanjut Andy juga meminta kepada para wisudawan LP3I untuk terus meningkatkan kompetensinya agar bisa menghadapi berbagai tantangan.

Andy berharap wisudawan Politeknik LP3I dapat menjadi problem solver di lingkungannya serta memiliki mental tangguh saat dihadapkan bermacam kondisi dan situasi.

“Wisudawan Politeknik LP3I harus punya rencana untuk terus maju. Mudah-mudahan ke depannya lebih sukses dan bahagia,” kata Andy.***

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat