Fetty Anggrainidini: Lansia Punya Hak yang Sama untuk Hidup Sejahtera

Fetty Anggrainidini
Fetty Anggrainidini. (dok. IST)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Anggota DPRD Jawa Barat Komisi V, Fetty Anggrainidini, menggelar kegiatan sosialisasi di daerah pemilihan (dapil)-nya, Kota Bogor, tepatnya di Gedung Golf, Jalan Dr. Semeru, Kecamatan Bogor Barat, Jumat (11/4/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Fetty mensosialisasikan Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 28 Tahun 2020 tentang Peningkatan Kesejahteraan Lanjut Usia. Ia menyampaikan bahwa berdasarkan data BPS tahun 2020, jumlah penduduk lansia di Jawa Barat mencapai 4,98 juta jiwa atau sekitar 10,05% dari total populasi sebesar 48,27 juta jiwa. Jumlah tersebut diperkirakan meningkat menjadi 11,12% pada tahun 2023.

Menurutnya, kelompok lansia merupakan kelompok rentan, yang perlu mendapat perhatian dari semua pihak, tidak hanya pemerintah.

Ia menekankan pentingnya pemenuhan hak-hak lansia dalam kehidupan bermasyarakat, serta perlunya kebijakan yang memperhatikan kesejahteraan mereka. Menurutnya, keterlibatan keluarga dan masyarakat sangat penting dalam mendukung kualitas hidup para lansia.

“Sebagai manusia, lansia memiliki kebutuhan-kebutuhan sebagaimana umumnya, yaitu kebutuhan makanan, perlindungan, perawatan kesehatan, dan kebutuhan-kebutuhan sosial dalam mengadakan hubungan dengan orang lain,” kata Fetty.

BACA JUGA:

Buka Puasa dan Santunan Anak Yatim, Fetty Anggraenidini Apresiasi Peran PWI

Fetty Anggraenidini Gelar Bagi Takjil Bareng Karang Taruna Tanah Sareal

Fetty juga mengungkapkan nilai-nilai kearifan lokal di Jawa Barat sesungguhnya sangat menjunjung tinggi penghormatan terhadap lansia. Namun, ia menyayangkan belum maksimalnya implementasi nilai-nilai tersebut dalam kebijakan perlindungan lansia.

“Pada tahun 2019 diusulkan Perda tersebut belum terakomodir sehingga disusunlah Peraturan Gubernur Nomor 28 Tahun 2020, kemudian Peraturan Daerah baru ditetapkan pada tahun 2023 yaitu Perda Nomor 1 Tahun 2023 tentang tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan lanjut usia,” tutur politisi Partai Golkar itu.

(Virdiya/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kris Antoni
CEO Toge Kritik Kementerian Soal Industri Game, Langsung Tak Diundang Lagi
ICR 2025
Barunastra ITS Juara Dunia IRC 2025, Bukti Talenta Maritim Indonesia Mendunia
Dana Zakat
CEK FAKTA: Dana Zakat Digunakan untuk Masjid IKN
Fetty Anggraenidini
Fetty Anggraenidini Tunjukkan Politik yang Dekat dan Peka terhadap Aspirasi Rakyat
Euis Ida Wartiah Ikuti Rapat Paripurna DPRD Jabar
Euis Ida Wartiah Ikuti Rapat Paripurna DPRD Jabar
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib
Headline
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Real Madrid
Link Live Streaming Real Madrid vs Arsenal Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.