BANDUNG,TM.ID: Kemegahan fasilitas yang dimiliki Dewa United rupanya mendapat daya tarik bagi tim Persib Bandung. Usai menjalani sesi uji tanding, seluruh skuad Maung Bandung sempat mencicipi beberapa fasilitas di basecamp Dewa United, Pagedangan, Kabupaten Tangerang.
Penyerang Persib Bandung, Ezra Walian jadi satu diantara pemain yang merasakan kemegahan fasilitas Dewa United. Menurutnya fasilitas tersebut harusnya bisa menjadi contoh bagi tim-tim di Indonesia untuk membangun sarana dan prasarana pribadi.
Ezra melanjutkan, fasilitas tersebut diyakininya akan menunjang kebutuhan tim dalam satu lokasi saja. Sehingga semua kebutuhan tim sudah disediakan dengan terpusat dan para pemain bisa lebih berkonsentrasi dalam berlatih.
“Ini adalah contoh untuk klub di Indonesia, karena Dewa membuat ini dengan sangat bagus. Bali juga membuat sesuatu yang sangat bagus. Persib, Persija dan seluruh klub di Indonesia seharusnya memiliki ini, ini adalah standar untuk klub profesional, ini pendapat saya,” kata Ezra.
Ia juga menambahkan, sudah saatnya semua tim di Indonesia mengikuti langkah Dewa United yang memiliki sarana dan prasarana pribadi. Terlebih dengan hal tersebut, sepakbola Indonesia akan jauh lebih berkembang dan itu akan berdampak terhadap kualitas timnas Indonesia.
“Menurut saya Indonesia bisa berkembang banyak dengan hal-hal seperti ini, termasuk untuk tim nasional Indonesia. PSSI perlu membuat yang seperti ini dan juga klub karena ini adalah standar di Eropa,” kata pemain jebolan Akademi Ajax Amsterdam itu.
Dewa United Tim Profesional
Senada dengan Ezra, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak juga memberi pujian atas langkah yang diambil tim berjuluk Tangsel Warrior tersebut. Ia menjelaskan fasilitas tersebut memang bisa menunjang kemampuan para pemain dan semua tim profesional harus memilikinya.
“Ya ini bagus, setiap klub profesional di dunia tentunya harus memiliki tempat lapangan latihan seperti ini, jadi ini bagus untuk Dewa,” ujar Bojan.
Dalam hal ini Bojan mengakui bahwa Dewa United selangkah lebih maju dari tim manapun, terutama dengan tim yang kini belum memiliki fasilitas memadai. Ia berharap semua tim bisa mengikuti langkah Dewa United dengan membangun sarana dan prasarana secara mandiri demi memaksimalkan potensi para pemainnya.
“Menurut saya, setiap klub baik itu Liga 1, Liga 2 bahkan Liga 3 harusnya memiliki tempat latihan seperti ini,” tutup pria asal Kroasia tersebut.
(RF/Masnur)