Evos Keluarkan Hampir 1 Miliar untuk Transfer Pemain dan Bantah Isu Kebangkrutan

Evos
Foto:Dok.EvosOner

Bagikan

BANDUNG,TM.ID:Vice President (VP) dari EVOS Esports, Oner, menepis spekulasi negatif yang menyebut timnya, yang dikenal sebagai tim macan putih, sedang menghadapi kebangkrutan. Dalam sebuah pernyataan, Oner menjelaskan bahwa EVOS Esports telah mengeluarkan dana hampir 1 miliar rupiah dalam bursa transfer tahun 2024.

Sebagai salah satu tim besar Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) di Indonesia, EVOS Esports membuat gebrakan besar dengan melakukan belanja besar-besaran menjelang dimulainya kompetisi pada awal tahun 2024. Keputusan ini terbukti dengan kehadiran wajah-wajah baru yang dianggap memiliki potensi tinggi untuk memperkuat performa tim.

Meskipun tim melakukan serangkaian perpisahan dengan beberapa pemain kunci di awal tahun, rumor kebangkrutan pun muncul di antara warganet. Oner membantah rumor tersebut dan menegaskan bahwa langkah-langkah restrukturisasi tim merupakan strategi untuk memperkuat daya saing EVOS Esports di tahun ini.

Pada awal tahun 2024, EVOS Esports melakukan perombakan besar dalam tim MLBB-nya, melepas beberapa nama penting. Meski banyak yang berspekulasi bahwa ini merupakan tanda kebangkrutan, Oner menegaskan sebaliknya. Ia menjelaskan bahwa proses transfer tidaklah mudah dan terkesan sulit.

 Evos Oner Bantah Rumor Kebangkrutan Evos Yang Sedang Ramai  Jadi Perbincangan Netizen

“Semua proses transfer kami di awal tahun ini tidak begitu mudah dan terkesan alot. Tak semua pemain bisa kami ambil, ada yang tidak dilepas manajemennya, ada yang enggak mau ke Indonesia. Kami punya uang pun belum tentu dapat pemain bagus juga, karena pemain tersebut belum tentu mau pindah,” ungkap Oner.

Menanggapi komentar yang menyebut EVOS Esports mengambil pemain secara gratis, Oner dengan tegas menyatakan bahwa tim telah mengeluarkan dana hampir 1 miliar rupiah. Ia menegaskan bahwa investasi ini termasuk gaji pemain yang seharusnya merespons kualitas dan potensi masing-masing Pemain.

Baca Juga:Patch Mobile Legends 1.8.56: Buff, Nerf, dan Penyesuaian Hero

EVOS Esports secara resmi mengumumkan kedatangan tujuh pemain muda potensial untuk memperkuat tiga divisi MLBB mereka. Para pemain tersebut, antara lain, Maykids, Kaizar, King Bryan, Kisessy, Jerl, Natco, dan Super Red, membuktikan komitmen tim dalam melakukan investasi besar-besaran pada bakat-bakat potensial yang dimiliki saat ini.

Dengan langkah ini, EVOS Esports berharap dapat memperkuat posisinya sebagai salah satu kekuatan dominan di dunia esports, menunjukkan bahwa keputusan strategis dan investasi besar-besaran adalah bagian integral dari perjalanan mereka untuk meraih kesuksesan.

 

 

(Mahardika/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Tespek Positif Belum Tentu Hamil? Ini Penjelasannya
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva