Giring Ditunjuk Jadi Wakil Menteri, Istri Menangis Haru

Giring Ganesha Dilantik
(Instagram/@cynthiaganesha)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden ke-8 Prabowo Subianto, yang baru saja dilantik, langsung mengumumkan daftar lengkap menteri Kabinet Merah Putih.

Salah satu nama yang mengejutkan publik adalah Giring Ganesha, mantan vokalis band Nidji, yang dilantik sebagai Wakil Menteri Kebudayaan.

Cynthia Ganesha, istri Giring, tak dapat menyembunyikan rasa bangganya. Melalui unggahan di Instagram, Cynthia membagikan momen haru ia menangis sambil memeluk Giring setelah diumumkan sebagai Wakil Menteri Kebudayaan.

“Duh aku nangis terus, bangga banget sama kamu. Congratulations ya,” ucap Cynthia sambil memeluk Giring, dikutip Senin (21/10/2024).

Giring, yang tampak tak kalah terharu, justru memuji sang istri yang hebat.

“Kamu yang hebat. Kalau kata kamu mah aku bukan siapa-siapa yang,” tutur Giring sambil memeluk dan mencium istrinya di depan kamera.

Cynthia pun meminta suaminya untuk menjalankan tugasnya dengan amanah.

“Amanah ya sayang, bangga banget,” ujarnya.

Dalam unggahannya, Cynthia mengungkapkan rasa bangganya yang teramat dalam, karena tahu betul perjuangan Giring untuk berada di titik sekarang.

BACA JUGA : Giring Ganesha Irit Bicara Ditanya Peran di Kabinet Prabowo

“Aku yang selalu ada di sampingmu, melihat langsung betapa besar perjuangan dan pengorbanan kamu sayang. Sekali lagi selamat ya sayang, selamat bertugas untuk bangsa dan negara,” tulis Cynthia.

Giring Ganesha dilantik sebagai Wakil Menteri Kebudayaan menjadi bukti bahwa Prabowo Subianto ingin menghadirkan wajah baru dan semangat baru dalam pemerintahannya.

Publik pun menantikan kiprah Giring dalam memajukan dunia kebudayaan Indonesia.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Sukses Taklukan PSS, Bojan Hodak Sampaikan Isi Hatinya
Persib Sukses Taklukan PSS, Bojan Hodak Sampaikan Isi Hatinya
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.