Di Bengkulu, Lebih dari 470 Kali Gempa Terjadi Selama 2022. Simak Penjelasan BMKG

Foto - Web -

Bagikan

BENGKULU,TM.id :  Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Klimatologi Kepahiang merilis kejadian gempa bumi di wilayah Provinsi Bengkulu selama tahun 2022.

BMKG Kepahiang menyebutkan, sejak Januari hingga 14 Desember 2022 telah terjadi 476 kali gempa tektonik.

Pengamat Meteorologi dan Geofisika (PMG) Pertama BMKG Kepahiang, Ayu Wandari menjelaskan, gempa yang terjadi sejak Januari tersebut memiliki kekuatan yang bervariasi, antara 2.3 Magnitudo hingga 6.8 Magnitudo.

Ayu mengatakan, ada tiga wilayah di Provinsi Bengkulu yang sering terjadi gempa bumi tektonik yaitu sekitar wilayah Pulau Enggano, Kabupaten Kaur dan Kabupaten Bengkulu Selatan.

Meskipun Bengkulu sering terjadi gempa bumi, namun masyarakat diminta agar tetap waspada apabila terjadi gempa dengan mempersiapkan diri untuk melakukan evakuasi apabila sewaktu-waktu merasakan gempa.

Sementara itu, Kasi Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Pulau Baai Bengkulu Anang Anwar menjelaskan bahwa gempa bumi yang sering terjadi di wilayah Bengkulu dengan kekuatan kecil menyebabkan pelepasan energi di lempeng bumi akan terjadi terus menerus sehingga mengurangi terjadinya gempa berkekuatan besar.

“Dengan sering terjadinya gempa bumi, masyarakat Bengkulu diharapkan untuk tidak panik saat terjadi gempa bumi, namun tetap waspada dan selalu berhati-hati,” kata Anang, melansir Antara, Kamis (15/12/2022).

Pada Jumat (18/11) telah terjadi gempa susulan sebanyak enam kali di Pulau Enggano dengan kekuatan yang berbeda-beda sejak terjadi 6,8 magnitudo.

Untuk pertama gempa terjadi berkekuatan 6,8 magnitudo, kedua berkekuatan 4,7 magnitudo, ketiga 5,6 magnitudo, keempat 4,4 magnitudo, kelima 4,3 magnitudo dan keenam 4,4 magnitudo dan ketujuh 4,1 magnitudo.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PAN dukung Dadang Supriatna Pilkada Kabupaten Bandung 2024
Manuver PAN di Pilkada 2024 Kabupaten Bandung
Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Resmi! Prawira Harum Bandung Datangkan Pemain Timnas Chile
Timnas Inggris
Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di Babak 16 Besar Euro 2024
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
Arsan Makarin Hengkang Dari Persib
yamaha Y-AMT
Yamaha Kembangkan Teknologi Y-AMT, Selamat Tinggal Kopling Manual!
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024