Dejan/Gloria Lolos Semifinal Malaysia Open 2023 Usai Kandaskan Wakil Korsel

Ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos semifinal malaysia Open 2023 usai mengalahkan pasangan peringkat ke-23 dunia asal Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong Na Eun dengan skor 21-16, 21-19 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (13/1/2023).(foto:web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Ganda campuran Indonesia Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos semifinal Malaysia Open 2023 usai mengalahkan pasangan peringkat ke-23 dunia asal Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong Na Eun dengan skor 21-16, 21-19 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Jumat (13/1/2023).

Hasil itu sekaligus membalas kekalahan Dejan/Gloria dari wakil Negeri Ginseng tersebut dalam pertemuan terakhir mereka di semifinal Australian Open 2022.

Kemenangan tersebut juga mengantarkan Dejan/Gloria melaju ke semifinal perdana mereka dalam turnamen level Super 1000. Itu menjadi capaian tertinggi pasangan yang kini menduduki peringkat ke-19 dunia tersebut sejak keduanya dipasangkan tahun lalu setelah Gloria tidak lagi menjadi bagian dari Pelatnas Cipayung.

BACA JUGA: Indonesia Sisakan Lima Wakil di Malaysia Open 2023, Satunya Non Pelatnas

Dejan/Gloria mengatakan mereka hanya berusaha bermain tanpa beban apalagi keduanya juga tidak mempunyai target spesifik saat tampil di Malaysia Open. Namun berkat komunikasi yang baik dan fokus yang terjaga mereka akhirnya bisa memenangi pertandingan.

“Dari awal kami tidak menargetkan sampai babak semifinal atau bagaimana. Kami jalani dari laga satu ke laga berikutnya saja dengan maksimal dan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaik yang dimiliki. Hasilnya, tidak menyangka ternyata kami bisa bersaing dan maju ke semifinal,” ucap Dejan melalui keterangan tertulis PBSI diterima di Jakarta.

“Di tengah lapangan, kami tadi masing-masing bisa saling mengingatkan. Komunikasi kami lancar. Ini agar kami lebih tenang untuk meraih satu poin demi poin dulu,” kata Gloria menimpali.

Dejan/Gloria dinanti ujian berat pada semifinal, Sabtu, dengan melawan pasangan tangguh yang juga unggulan teratas asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

“Besok di semifinal lawan pasangan yang sering juara, kami akan berjuang dulu. Tidak mikir soal kalah atau menang. Kami tidak mau setengah-setengah dan nikmati permainan. Kami akan tampil maksimal saja,” ungkap Dejan.

(Budis)

 

 

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Risiko suntik testosteron
Apakah Suntik Testosteron Memiliki Risiko Tinggi?
Liburan Akhir Tahun
Dave Hendrik Liburan Akhir Tahun di Korea Selatan
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan
Pesawat Azerbaijan Airline Jatuh di Kazakhstan: 38 Tewas, 29 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.