Debut 2 Produk Terbaru Hino Mejeng di GIIAS 2023

Penulis: Masnur

2 Unit produk anyar dari Hino mejeng di GIIAS 2023. Diperkenalkan pertama kali ke publik. (Foto: Hino)

Bagikan

JAKARTA, TM.ID: Tak mau ketinggalan dari ajang beken yang sedang di gelar saat ini, PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) ikutan mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023.

Mereka menghadirkan enam kendaraan utama, dua diantaranya menjadi debut pertama kali ke publik.

Hino memilih tema “Hino untuk Indonesia”, sebagai manifestasi komitmen dalam memperkuat industri otomotif dalam negeri.

Adapun unit pertama yang diperkenalkan yakni Hino 500-FM 280 JD Retarder Mining Spec. Dilengkapi dengan Retarder untuk pengereman. Sementara unit kedua adalah Hino Bus 115 SDBL 4×4, dirancang khusus untuk pertambangan dan perkebunan.

BACA JUGA: Ngeri! Suzuki Bagikan Hadiah Jimny di GIIAS 2023

Empat unit lainnya termasuk Hino 500-FM 340 TH ABS Ultimate safety untuk distribusi BBM, Hino 300 Series 136 HD dengan bodi Pemadam Kebakaran dan Sky Lift, serta Hino Bus GB 150 AT yang digunakan untuk transportasi publik.

“Keberadaan unit kendaraan Hino ini bentuk nyata komitmen kami dalam memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat Indonesia. Hino akan terus berinovasi dan meningkatkan pelayanan, serta solusi transportasi demi kesejahteraan masyarakat dan masa depan Indonesia yang lebih baik,” ucap COO Director HMSI di GIIAS 2023, Santiko Wardoyo, Kamis (10/8/2023).

Hino Hadirkan enam produk unggulan mereka di GIIAS 2023, 2 unit jadi debut pertama di depan publik. (Foto: Hino)

Selain pamer produk unggulan mereka, Hino Indonesia turut menyajikan program promo menarik, termasuk pelayanan purnajual bagi pelanggan yang datang ke stan Hino selama GIIAS 2023.

Mereka menghadirkan berbagai sudut layanan, termasuk informasi layanan dan program purnajual, informasi aplikasi mobile MyHino, layanan pelatihan Hino Academy, layanan telematik Hino Connect untuk pengoperasian kendaraan, dan sudut pembiayaan Hino Finance untuk kemudahan pembiayaan truk dan bus Hino sesuai kebutuhan pelanggan.

BACA JUGA: GIIAS 2023, Menperin: Industri Otomotif Menopang Pertumbuhan Ekonomi

“Kami berkomitmen untuk menyajikan solusi transportasi terdepan dengan truk dan bus berkualitas tinggi, serta mendukung industri dalam negeri,” kata dia.

Sementara itu, Presiden Direktur Hino Motors Sales Indonesia, Takashi Muto menyampaikan

kalau Hino turut berkontribusi dalam pemberdayaan tenaga kerja dalam ekosistem Prakerja, sekaligus menjaga keselamatan berkendara.

Hino adalah merk truk dan bus Indonesia, memiliki sertifikat Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN). Itu artinya kalau Hino telah memenuhi standar minimal komponen lokal.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Kopdes Merah Putih
80 Ribu Kopdes Merah Putih Siap Diluncurkan, Dapat Kredit Rp3 M dan Jaminan Negara
Ijazah Jokowi
CEK FAKTA: Hakim Akui Ijazah Jokowi Palsu
KPK geledah kemnaker
KPK Tangkap 8 Tersangka Kasus Suap Pengurusan TKA Kemnaker
Kebijakan HGBT kursi golkar pemilu 2029
Bahlil: Kursi Golkar Harus Naik di Pemilu 2029, Jika Tidak Mundur!
PosIND Kuatkan Keberlangsungan Bisnis Melalui Penyesuaian Pensiunan
PosIND Kuatkan Keberlangsungan Bisnis Melalui Penyesuaian Pensiunan
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Unpas Sambut Hangat Roadshow Suar Mahasiswa Awards 2025

3

Suami Najwa Shihab, Ibrahim Sjarief Meninggal Dunia

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Lesti Kejora Hak Cipta
Lesti Kejora Dipolisikan! Terancam Hukuman 4 Tahun Bui!
dirut sritex ditangkap
Dirut Sritex Iwan Lukminto Ditangkap di Solo
Pemkot Bandung Berkomitmen Perkuat Sinergi Lintas Sektor Tangani HIV/AIDS
10.931 Orang Terjangkit HIV di Bandung, Pemkot Perkuat Sinergi Lintas Sektor
Manchester United
Link Live Streaming Tottenham vs Manchester United Selain Yalla Shoot di Final Liga Europa 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.