Daftar Wisata Kebun Binatang di Bandung yang Memanjakan Akhir Tahun

wisata kebun binatang
(Website Zoomanji Bandung)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Seiring menjelang momen libur akhir tahun 2023, banyak orang merencanakan perjalanan untuk mengisi waktu bersama keluarga. Salah satu destinasi wisata yang bisa menjadi pilihan menarik adalah wisata kebun binatang di Bandung. Tidak hanya menyajikan hiburan dengan melihat beragam hewan, tetapi juga menikmati kuliner khas daerah.

1. Bandung Zoological Gardens

Kebun binatang Bandung atau Bandung Zoological Gardens menawarkan pengalaman rekreasi keluarga yang tidak hanya menghibur tetapi juga mendidik, terutama untuk anak-anak. Terletak 3,7 km dari Stasiun Bandung, wisata kebun binatang ini telah berdiri sejak tahun 1930. Kini memiliki lebih dari 200 jenis satwa termasuk harimau, orangutan, dan beruang madu.

Harga tiket:

  • Anak <80cm: Gratis
  • Hari biasa: Rp50.000
  • Hari libur: Rp60.000

Alamat: Jl. Kebun Binatang No. 6, Lb. Siliwangi, Kecamatan Coblong, Kota Bandung.

2. Lactasari Mini Farm dan Bird Park

Tempat wisata kebun binatang ini sangat cocok untuk anak-anak, menyajikan pengalaman yang menyenangkan dan edukatif. Anak-anak dapat belajar beternak dan melihat berbagai jenis burung. Di dalam area Lactasari Mini Farm dan Bird Park, anak-anak mendapat celemek, keranjang sayur mentah, dan minuman untuk diberikan kepada hewan.

Harga tiket masuk:

  • Setiap anak: Rp60.000

Alamat: Jl. Sukajadi, No. 131-139, Cipedes, Kecamatan Sukajadi, Kota Bandung.

3. Taman Kupu-Kupu Cihanjuang

Berlokasi di Jl. Cihanjuang Cibaligo Permai Raya No. 58, Kelurahan Cihanjuang, Kecamatan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat. Taman Kupu-Kupu Cihanjuang menawarkan pengalaman unik melihat keindahan sayap kupu-kupu yang bertebangan. Meski tidak sepenuhnya disebut langka, spesies kupu-kupu di taman ini menambah daya tarik wisata.

Harga tiket masuk:

  • Rp20.000 per orang

BACA JUGA: Lembang Park and Zoo Ajak Ratusan Anak Yatim Interaksi dengan Koleksi Fauna

4. Zoomanji Bandung

Zoomanji Bandung menawarkan konsep berbeda dengan menyajikan mini zoo di tengah hutan pinus kota. Selain itu, terdapat banyak wahana permainan dan restoran.

Harga tiket masuk:

  • Rp35.000

Alamat: Jl. Dago Giri No. Km 2, Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

5. Happy Farm Ciwidey

Happy Farm Ciwidey menghadirkan wisata alam dan edukasi di Kota Bandung. Dengan konsep peternakan yang menarik, anak-anak dapat menikmati berbagai wahana seperti petting zoo, taman kelinci, menyusui anak sapi, bermain dengan domba, hingga menunggangi kuda mini.

Harga tiket masuk:

  • Rp10.000

Alamat: Jl. Raya Ciwidey, Panundaan, Bandung.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.