Daftar Kata-kata Andalan Prabowo dalam Debat Capres, ‘Makan Gratis’ Paling Banyak!

debat capres
(Youtube KPU)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Debat capres telah digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta pada Minggu (4/2/2024). Khusus capres nomor urut 2, Prabowo Subianto ada sejumlah kata andalan yang sering dia ucapkan saat dipanggung debat yaitu ‘makan gratis’.

Terpantau kata tersebut paling sering disebut oleh capres satu ini. Sepanjang debat kelima yang mengangkat tema kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, dan inklusi itu, Prabowo menyebutkan kata “makan gratis” sebanyak delapan kali.

Selain itu ada kata ‘internet gratis’ yang disebut sebanyak delapan kali juga. Makan gratis dan internet gratis paling sering disebut Prabowo saat menanggapi Ganjar Pranowo yang menyinggung ucapan Prabowo di Pontianak pada 20 Januari 2024.

Kemudian, Prabowo mengatakan bahwa orang yang menginginkan internet gratis biasanya tidak memiliki kecakapan berpikir.

Prabowo kemudian meluruskan bahwa ia tidak bermaksud menyebut internet gratis tidak bernilai penting. Dia juga menduga Ganjar tidak mendapatkan informasi yang lengkap terkait dengan ucapannya di Pontianak tersebut.

BACA JUGA: Prabowo Jelang Debat Capres Terakhir, Takut Tuai Nilai Rendah

Prabowo menjelaskan pada saat itu ia sedang menekankan bahwa makan gratis lebih bernilai penting daripada internet gratis.

“Jangan internet gratis lebih dipentingkan dari makan gratis. Makan ini mutlak untuk rakyat kita,” kata dia.

Dalam debat capres tersebut, Prabowo menyampaikan bahwa pemberian makan gratis pada masyarakat yang membutuhkan bernilai strategis dalam mengatasi masalah, seperti kesehatan. Ia mengatakan pemberian makan gratis yang bergizi dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehingga masyarakat terhindar dari berbagai jenis penyakit.

Program makan gratis ini menjadi salah satu program milik pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dalam rangka memastikan tercapainya kualitas sumber daya manusia (SDM) dan kualitas hidup masyarakat Indonesia yang baik.

Apabila menang, Prabowo dan Gibran akan memberikan makan gratis yang berupa makan siang bagi anak sekolah dan pesantren.

Selain itu, mereka juga akan memberikan susu gratis, bahkan ada juga bantuan gizi untuk anak balita dan ibu hamil. Prabowo-Gibran lalu menargetkan program itu mampu menyasar lebih dari 80 juta penerima manfaat dengan cakupan pencapaian target penerima sebesar 100 persen pada tahun 2029.

Anggaran untuk merealisasikan program ini mencapai Rp 450 triliun, seperti yang disampaikan oleh anggota Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Hashim Djojohadikusumo dalam acara Konsolidasi Nasional Relawan Prabowo-Gibran Digital Team di Jakarta pada 20 Desember 2023.

Berikutnya adalah kata ‘Perempuan’ Prabowo menyebutkan kata itu sebanyak tujuh kali. Kata perempuan paling sering disebut oleh Prabowo saat menanggapi pertanyaan Anies Baswedan mengenai cara yang akan ditempuhnya dalam meningkatkan pemberdayaan dan perlindungan perempuan di Tanah Air.

Lalu, Prabowo menekankan komitmennya melindungi perempuan dan memastikan terwujudnya kesetaraan gender di Tanah Air. Terutama terkait dengan kesempatan mengenyam pendidikan dan pelayanan kesehatan. Prabowo juga berjanji akan meningkatkan keterwakilan perempuan di bidang politik jika menang Pilpres 2024.

Selain kata-kata yang telah disebutkan diatas, Prabowo juga menyebutkan pendekatan pembelajaran sains, technology, engineering, and mathematics (STEM) sebanyak enam kali.  STEM merupakan pendekatan pembelajaran yang mengaplikasikan empat subjek pelajaran, yakni sains, teknologi, teknik, dan matematika sehingga pengetahuan yang diperoleh oleh siswa semakin luas.

Menurut Prabowo, pengaplikasian pendekatan pembelajaran STEM dalam sistem pendidikan di Tanah Air itu akan membawa generasi bangsa ini menguasai bidang sains dan teknologi sehingga visi Indonesia Emas 2045 pun akan terwujud.

Daftar 10 kata terbanyak yang sering disebutkan oleh Prabowo Subianto dalam debat capres.

  1. Makan gratis 8 kali
  2. Internet gratis 8 kali
  3. Perempuan 7 kali
  4. STEM 6 kali
  5. Makanan bergizi 5 kali
  6. Stunting 5 kali
  7. Fakultas Kedokteran 3 kali
  8. Beasiswa 3 kali
  9. Disabilitas 3 kali
  10. Kemiskinan 3 kali

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aplikasi CapCut
Cara Edit Video Menggunakan Aplikasi CapCut
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.