Ciro Alves Persembahkan Gol Untuk Dua Perempuan Ini

Ciro Alves Persembahkan Gol
Ciro Alves Cetak Hattrick ke Gawang Dewa United.(Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penyerang Persib Bandung, Ciro Alves berhasil menjadi pembeda usai berhasil mencetak gol pertama timnya di laga kontra Bali United dalam lanjutan leg kedua Championship Series Liga 1 2023/2024. Gol tersebut juga dipersembahkan Ciro Alves untuk kedua perempuan penting dalam hidupnya.

Gol yang dicetak Ciro Alves benar-benar mampu menggetarkan seisi Stadion si Jalak Harupat (SJH), Kab. Bandung pada Sabtu, 18 Mei 2024. Selepas memperdayai kiper Bali United, Adilson Maringa lewat tandukannya, Ciro langsung berlari ke arah tribun barat dan mengarah bangku VIP.

Ciro mengaku sengaja melakukan selebrasi itu di depan tribun VIP karena dua perempuan penting dalam hidupnya tengah menyaksikan pertandingan, yaitui Maria Mondadori dan Bella Ciro yang merupakan istri dan anak perempuan. Gol tersebut juga ia persembahkan kepada keduanya yang selalu memberi dukungan.

“Itu untuk istri dan anak perempuan saya. Mereka berada di tribun dan selebrasi ini untuk mereka,” ujar Ciro kepada awak media dalam sesi jumpa pers.

Pria asal Brasil itu pun menambahkan, dukungan keduanya selalu ada dalam setiap perjuangan Ciro di atas lapangan. Sehingga ia selalu berusaha untuk menampilkan yang terbaik agar Maria dan Bella selalu bangga akan kiprahnya.

Ia juga senang karena kehadiran WAGs Persib di laga ini membuat semua rekan setimnya termotivasi untuk bermain maksimal di atas lapangan. Apalagi Bali United dikenal merupakan tim tangguh yang sangat sulit ditaklukan dan kehadiran WAGs mampu meringankannya.

“Hari ini adalah penampilan yang sangat sangat bagus dan saya sangat senang terhadap rekan satu tim saya di dalam lapangan. Bermain fight, karena tidak mudah untuk menghadapi tim yang sangat bagus,” terang Ciro kepada awak media.

BACA JUGA: Bungkam Bali United, Persib Amankan Satu Tiket ke Partai Final Championship Series Liga 1 2023/2024

Kemenangan ini juga rencana akan dirayakan Ciro bersama keluarga. Ia berharap semua rekan setimnya bisa merayakan dengan cara masing-masing, sebelum kembali mempersiapkan diri menghadapi laga Final Championship Series Liga 1 2023/2024.

“Kami menampilkan performa yang bagus. Sekarang kami merayakan tapi harus tetap lapar, tetap terus bekerja keras untuk bermain di final.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.