BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Beredar video di media sosial yang menampilkan artis Raffi Ahmad menawarkan berbagai bantuan kepada masyarakat, termasuk biaya sekolah dan kuliah, modal usaha, pembayaran utang, serta renovasi rumah. Namun, setelah ditelusuri, video tersebut ternyata hasil manipulasi atau hoaks.
Video yang menampilkan Raffi Ahmad menawarkan bantuan tersebut beredar luas di berbagai platform media sosial, termasuk Facebook. Warganet yang melihat video tersebut diminta mengirimkan nomor WhatsApp untuk mendapatkan bantuan.
BACA JUGA : Cek Fakta: Prabowo Minta Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas
Hasil Cek Fakta Teropongmedia.id
Tim Cek Fakta Teropongmedia.id melakukan penelusuran dan menemukan bahwa video tersebut identik dengan unggahan di kanal YouTube tertentu.
Dalam video asli, Raffi sama sekali tidak menawarkan bantuan. Ia justru menceritakan pengalamannya mengikuti upacara Hari Pahlawan 2024 yang dipimpin Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Tim Cek Fakta Teropongmedia.id menggunakan TrueMedia untuk menganalisis suara Raffi Ahmad dalam video yang beredar.
Hasilnya menunjukkan bahwa suara yang menjanjikan bantuan tersebut secara substansial dihasilkan oleh artificial intelligence (AI). Ini membuktikan bahwa video tersebut telah dimanipulasi.
(Hafidah Rismayanti/Budis)