Cek, Cara Mempelajari Teknik Foto Blur Ini!

Teknik Foto Blur
(JSP-Jakarta School of Photography)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Teknik foto blur telah menjadi populer di kalangan fotografer sebagai cara untuk memfokuskan subjek utama dalam sebuah foto. Dengan menghasilkan latar belakang yang buram atau blur, teknik ini menciptakan efek visual yang menarik dan membantu memperkuat kesan pada subjek yang diambil.

Seiring perkembangan teknologi, kamu dapat menggunakan ponsel untuk mengambil foto dengan efek blur. Namun, sebelum mulai  menghasilkan latar belakang blur, pastikan ponselmu lengkap dengan kamera ganda atau kemampuan untuk menghasilkan efek blur.

Teknik Foto Menjadi Blur

Teknik Foto blur
(Pexels)

Terlepas dari itu, ada beberapa tips yang perlu kamu ketahui sebelum mencoba teknik foto blur. Berikut adalah beberapa tips untuk menguasai teknik foto blur:

1. Pilih Lokasi 

Saat ingin menggunakan teknik foto blur, penting untuk memilih lokasi yang tepat. Pemilihan lokasi yang tepat sangat mempengaruhi hasil dari teknik foto blur. Pastikan lokasi yang kamu pilih memiliki pencahayaan yang cukup terang. Jika kamu menggunakan ponsel, pilih lokasi yang memiliki pencahayaan cukup untuk memastikan kualitas foto.

2. Pilih Objek yang Tidak Bergerak

Setelah kamu menentukan lokasi yang tepat langkah selanjutnya adalah memilih objek yang tidak bergerak. Objek yang kamu pilih harus diam karena ponsel tidak memiliki kecepatan bidik yang tinggi seperti kamera DSLR. Pastikan objek yang akan kamu potret dalam keadaan diam atau tidak bergerak.

3. Dekati Objek Foto

Jika menggunakan kamera DSLR dekati objek foto. Langkah ini mungkin membutuhkan keberanian, tetapi jangan ragu untuk mendekati objek. Meskipun ini bisa kamu atasi menggunakan lensa tele, disarankan untuk tidak melakukannya karena tidak akan melihat objek dengan jelas.

4. Gunakan Depth of Field (DoF)

Salah satu hal yang dapat kamu lakukan untuk menghasilkan foto dengan efek blur adalah menggunakan Depth of Field (DoF). Jika memiliki kamera DSLR, gunakan lensa dengan jarak pendek seperti 50mm atau rentang fokus 18-55mm. Jika ingin menciptakan latar belakang foto yang buram, fokuskan lensa pada objek foto.

5. Kenali Subjek Foto

Sebagai fotografer, penting untuk membangun interaksi dengan subjek foto terlebih dahulu, berbincang-bincang dengan santai. Hal ini akan membuat model terlihat lebih rileks dan santai saat sedang difoto. Hasil foto akan jauh lebih baik jika berkenalan dengan subjek foto.

6. Atur Jarak antara Objek Foto dan Latar Belakang

Kamu harus menghindari agar latar belakang tidak terlalu dekat dengan subjek foto. Semakin jauh jarak antara latar belakang dan objek foto, semakin terlihat efek blur pada foto yang diambil.

Dengan mengikuti tips ini, kamu akan menghasilkan gambar dengan teknik foto blur yang menarik. Jangan ragu untuk bereksperimen dan mengasah kemampuan fotografi. Semangat kamu pasti bisa!

BACA JUGA: Cara Mengedit Foto Blur Kece dengan LunaPic

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
prabowo hapus utang umkm
Prabowo Bakal Hapus Utang UMKM, OJK: Sangat Mungkin Direalisasikan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan
KONI Jabar Beri Penghargaan Untuk STKIP Pasundan Usai Menyubang 43 Emas di PON Aceh - Sumatera Utara
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Pemkot Bandung Ajak Masyarakat Hingga Pondok Pesantren untuk Memilah Sampah
Cek Fakta
Cek Fakta : Pesan Berantai Minta Matikan Ponsel Demi Hindari Radiasi Kosmik
PT Angkasa Pura II pastikan Operasional bandara Berjalan Normal
WNA Pemilik ITAP dan ITAS Bisa Autogate di Bandara
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Online Disetop
Ditemukan Bakteri, BPOM Desak Penjualan Jajanan Impor Latiao Disetop!