Carlo Ancelotti Bantah Tinggakan Real Madrid

Carlo Ancelotti Bantah Tinggakan Real Madrid
Carlo Ancelotti Bantah Tinggakan Real Madrid (realmadrid.com))

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Kabar Carlo Ancelotti akan meninggalkan Real Madrid bergembus, menyikapi hal tersebut, Ancelotti membantah kabar yang menyebut bahwa dirinya akan meninggalkan Real Madrid di akhir musim ini. Don Carlo -sapaan Ancelotti- memastikan bahwa kabar itu adalah kabar bohong.

Ancelotti meluruskan kabar bohong ini jelang partai Liga Champions kontra Salzburg, Kamis (23/1/2025) dini hari WIB. Ia menegaskan belum memutuskan pergi akhir musim ini.

“Tidak, saya ingin memperjelasnya. Saya tidak akan menetapkan tanggal untuk kepergian saya, tidak akan pernah,” kata Ancelotti dikutip dari Marca, Selasa (21/1/2025).

Ancelotti menyebut bahwa ia masih bahagia bersama Real Madrid. Ia ingin setidaknya empat tahun lagi menangani Real Madrid, agar ia bisa pensiun bersama Florentino Perez.

“Saya berharap bisa bertahan empat tahun lagi di klub ini, sama seperti presiden Florentino Perez. Saya rasa situasi itu akan sempurna, agar kita bisa mengadakan pesta perpisahan besar di tahun 2029 nanti,” ucapnya menambahkan.

Ancelotti telah menjadi pelatih tersukses sepanjang sejarah Real Madrid. Don Carlo mampu membawa El Real meraih gelar ke-15 di bawah arahannya.

BACA JUGA: Real Madrid Menang 4-1 atas Las Palmas, Kokoh di Puncak Klasemen La Liga

Ancelotti telah mempersembahkan tiga gelar Liga Champions, dua gelar LaLiga, dua Copa del Rey, dua Supercopa de Espana, tiga Piala Super UEFA. Serta dua Piala Dunia Antarklub, serta satu Piala Interkontinental.

Rekor sebelumnya dipegang oleh Miguel Munoz. Migule membawa Real Madrid meraih 14 trofi selama 14 tahun kepelatihannya dari 1960 hingga 1974.

Ancelotti saat ini sedang fokus untuk mempersiapkan Real Madrid untuk pertandingan Liga Champions di tengah pekan ini. Los Blancos akan RB Salzburg pada hari Kamis (23/1/2025) dini hari nanti.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ono surono siap dampingi aura cinta
Dibully Usai Debat dengan KDM, PDIP Jabar Siap Dampingi Aura Cinta
perempuan korban pinjol
Gawat, Jumlah Perempuan Terjebak Pinjol di Indonesia Meningkat!
guru biologis
Klarifikasi Guru Biologis Viral, Beberkan Tujuan Suruh Siswa Gambar Kemaluan
pendidikan antikorupsi
Mendiktisaintek Masukkan Pendidikan Antikorupsi ke Perguruan Tinggi
Stadion Bima Kota Cirebon
Stadion Bima Disegel, Ketua PSSI Kota Cirebon Serukan Perlawanan
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

3

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

4

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

5

Stella Christie Usul Pendidikan Antikorupsi Diterapkan Sejak SD
Headline
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards
hasan nasbi mengundurkan diri
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO
KECELAKAAN beruntun tol cisumdawu
Kecelakaan di KM 189 Tol Cisumdawu, 3 Orang Tewas
utang TNI AL
Utang TNI AL ke Pertamina Tembus Rp5,45 Triliun, Berharap Dihapus!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.