Cara Mengetahui Aplikasi yang Sudah Dihapus

Bagikan

BANDUNG.TM.ID: Pasti kamu pernah dengan sengaja atau tidak sengaja menghapus aplikasi yang ada pada ponsel kamu. Alasan kamu menghapusnya pasti karena memori kamu penuh atau sudah tidak lagi memerlukan aplikasi tersebut. Namun, ada saatnya juga kamu ingin mengunduh dan menjalankan aplikasi itu lagi di ponsel kamu.

Untuk mencari solusi yang tepat kami akan memberi tahu cara mengetahui aplikasi yang baru saja dihapus di ponsel kamu tersebut. Ternyata ada berbagai cara yang bisa kamu gunakan. Daripada kamu penasaran dan bertanya-tanya mari cek cara-caranya dibawah ini ya!

Cara Mengetahui Aplikasi Yang Baru Saja Dihapus di Handphone

Ternyata tidak semua orang memiliki memori ponsel yang cukup besar yang bisa memuat banyak sekali aplikasi. Maka dari itu, kamu pasti pernah mengalami sengaja atau tidak sengaja mengahpus beberapa aplikasi yang ada di handphone kamu karena memakan banyak sekali memori. Namun, bagaimana jiga kamu ingin mengunduh aplikasi itu lagi?

Kami akan memberikan cara mengetahui aplikasi yang baru saja terhapus baik itu di android, IOS, dan juga windows 10 mobile. Yuk simak cara-caranya di bawah ini agar kamu mengetahuinya!

1. Cara Mengetahui Aplikasi yang Baru Saja Dihapus di IOS/Iphone

cara mengetahui aplikasi yang baru saja dihapus
(Web)

Pertama kamu harus melihat aplikasi yang kamu hapus di Iphone dengan cara mengeceknya di riwayat aplikasi kamu. Langkah tersebut mungkin bisa kamu lakukan dengan mudah. Cara untuk melihat aplikasi yang sudah terhapus tersebut kamu harus membuka App Store, lalu kamu klik updates. Setelah itu kamu harus mengeklik Purchased.

Ada cara lain juga untuk mengecek aplikasi yang sudah kamu hapus atau tidak kamu instal pada perangkatmu. Kamu bisa masuk ke menu Not on This Phone. Prosesnya mungkin cukup lama, maka dari itu kamu harus bersabar menunggunya. Jadi bagaimana apakah kamu mengerti dan akan melakukan cara tersebut?

2. Cara Mengetahui Aplikasi yang Baru Saja Dihapus di Android

cara mengetahui aplikasi yang baru saja dihapus
(Web)

Bagi kamu pengguna android, sama juga seperti Iphone. Kamu bisa mengunjungi Google Play Store di handphone kamu. Biasanya kamu akan secara otomatis ke Google. Jadi pencarian kamu sangat mudah. Kamu bisa melihat cara-caranya di bawah ini.

  • Pertama Kamu Harus Mengunjungi Google Play Store

Pertama kamu bisa mengeceknya di aplikasi  yang pernah kamu instal, kemudian kamu bisa melakukan uninstall di HP kamu dengan mengunjungi Google Play Store.

  • Mengakses Informasi Aplikasi

Langkah berikutnya kamu bisa mengecek aplikasi yang sudah kamu hapus dengan mengeklik tombol garis tiga sejajar yang terletak di pojok kiri atas di dalam Google Play Store.

  • Tap Menu Game dan Aplikasi

Pada menu aplikasi dan game kamu bisa menemukan daftar menu yang terdiri dari menu Update, Terinstal dan Koleksi. Kamu bisa memilihnya salah satu untuk keperluanmu.

  • Tap Menu Koleksi

Terakhir kamu bisa klik menu koleksi yang letaknya ada di bagian kanan kamu. Dalam menu tersebut kamu dapat melihat aplikasi yang sudah di uninstall di handphone kamu.

3. Cara Mengetahui Aplikasi yang Baru Saja Dihapus di Windows 10 Mobile

Selanjutnya kamu bisa mengetahui cara aplikasi yang sudah terhapus dalam Windows 10 Mobile. Berikut merupakan cara-caranya yang bisa kamu gunakan.

  • Pertama kamu bisa mengakses Windows Store dan mengecek aplikasi yang sudah terhapus. Kemudian kamu bisa mengeklik ikon profil dan klik My Library
  • Setelah itu, kamu bisa melihat riwayat aplikasi yang sudah kamu hapus sebelumnya. kamu bisa mengeklik tombol Show All untuk mengetahui riwayat keseluruhan. Kemudian, jika kamu sudah menggunakan akun Microsoft kamu akan dibawa ke daftar aplikasi yang terintegrasi dengan perangkat kamu tersebut.
  • Terakhir kamu bisa mengecek aplikasi yang akan kamu unduh kembali dan proses mengembalikan aplikasi ke ponsel melalui Windows Mobile pun sudah selesai.

Kamu bisa mengikuti cara mengetahui aplikasi yang baru saja terhapus di ponsel Iphone, dan Android kamu. Perhatikan langkahnya agar tidak terlewat satupun. Selamat mencoba semoga berhasil!

BACA JUGA: Instagram Bakal Hapus Tab Shopping pada Februari

(Kaje/Agung)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Ketua yayasan rudapaksa anak
Ketua Yayasan Panti di Batam Rudapaksa Anak di Bawah Umur Hingga Melahirkan
Tarif Impor Amerika Daftar Tawaran Indonesia
Negosiasi Tarif Impor Amerika, Ini Daftar Tawaran Indonesia
jemaah haji indonesia paling tertib
Jemaah Haji Indonesia Disebut Paling Tertib di Dunia
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.