Cara Atasi Sensor Fingerprint Tidak Berfungsi pada HP Android

Fingerprint tidak berfungsi
Fingerprint tidak berfungsi. (pinterest)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Beberapa handphone android saat ini telah dilengkapi fingerprint, sebagai fitur keamanan. Namun, tidak jarang juga fingerprint ini seringkali mengalami masalah, seperti tidak berfungsi dengan baik.

Penyebab dari tidak berfungsinya fingerprint tersebut  cukup bervariasi, mulai dari chache yang menumpuk di perangkat Handphone sampai karena ada masalah pada sensor itu sendiri.

Cara Atasi Fingerprint Tidak Berfungsi

Berikut ini beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah sensor fingerprint yang tidak bekerja di HP Android:

1. Restart HP

Langkah pertama yang paling umum dilakukan ketika menghadapi berbagai masalah pada smartphone adalah dengan me-restart perangkat. Mematikan dan menyalakan kembali HP sering kali dapat memperbaiki masalah sementara yang terjadi pada perangkat, termasuk masalah pada sensor fingerprint.

2. Reset Pengaturan

Jika restart tidak berhasil, Anda bisa mencoba untuk melakukan reset pengaturan. Caranya adalah dengan masuk ke menu “Pengaturan” atau “Settings”, kemudian pilih opsi “Manajemen Umum”, dan selanjutnya pilih “Reset semua pengaturan”. Langkah ini akan mengembalikan pengaturan perangkat ke kondisi default tanpa menghapus data pribadi Anda.

3. Mengatur Ulang Pemindaian Sidik Jari

Jika masalah masih berlanjut, cobalah untuk mengatur ulang pemindaian sidik jari Anda. Caranya, masuk ke “Pengaturan”, pilih “Keamanan dan Privasi”, lalu pilih “Kunci Layar”, dan klik pada opsi “Sidik Jari”. Hapus sidik jari yang sudah terdaftar dan lakukan pemindaian ulang untuk memastikan sensor dapat mengenali sidik jari Anda dengan benar.

4. Membersihkan Sensor Fingerprint

Kadang-kadang, sensor fingerprint tidak berfungsi dengan baik karena kotoran atau minyak yang menempel pada permukaannya. Sebelum melakukan pemindaian, pastikan Anda membersihkan sensor fingerprint menggunakan tisu atau kain bersih agar sensor dapat membaca sidik jari dengan optimal.

5. Menghapus Cache

Cache yang menumpuk di perangkat bisa menyebabkan beberapa fitur tidak berfungsi dengan baik, termasuk sensor fingerprint. Cobalah untuk menghapus cache dari semua aplikasi yang terinstal di HP Anda sebelum melakukan pemindaian ulang sidik jari.

6. Reset HP

Jika semua cara di atas belum berhasil, opsi terakhir adalah melakukan reset pabrik pada HP Anda. Langkah ini akan mengembalikan HP ke pengaturan awal, yang mungkin dapat memperbaiki masalah pada sensor fingerprint. Namun, perlu diingat bahwa reset pabrik akan menghapus semua data di perangkat Anda, jadi pastikan untuk mem-backup data penting sebelum melakukan langkah ini.

BACA JUGA: 3 Cara Kunci Galeri di iPhone, Biar Makin Aman!

Semoga sejumlah cara di atas, dapat membantu Anda dalam mengatasi masalah sensor fingerprint yang tidak berfungsi. Namun, jika dengan cara-cara di atas, sensor fingerprint pada perangkat Anda belum berfungsi dengan baik, baiknya handphone Anda langsung di bawa ke service center, agar dapat digunakan kembali.

(Virdiya/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua