Cantiknya, 3 Kafe di Bandung yang Dikelilingi Taman Bunga

Kafe bunga
Unos Giri. (dok. gmaps)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Lagi-lagi kota yang terkenal dengan julukan kota Kembang, menghadirkan konsep kafe yang unik dan menarik perhatian. Ada beberapa kafe yang menghadirkan konsep taman bunga yang memukau sembari menyantap menu yang pengunjungnya pesan.

Bagi Anda yang ingin menikmati secangkir kopi atau makan dengan dikelilingi pemandangan bunga, berkunjunglah ke destinasi berikut.

3 Kafe Bunga di Bandung untuk Pengalaman Kuliner yang Berkesan

Pada tiga kafe ini, terdapat pemandangan bunga yang akan memanjakan mata Anda. Berikut ini tiga kafe bunga di Bandung beserta informasi lokasinya.

1. Unos Giri

Di Unos Giri, pengunjung akan disambut oleh hamparan bunga warna-warni yang menambah keindahan suasana. Kafe ini memiliki area luar yang luas dengan udara segar, cocok untuk bersantai.

Menu yang tersedia meliputi salmon steak, soyu udon, tahu telur, hingga mi tek-tek. Bagi penggemar kopi, terdapat beragam camilan pendamping, seperti mushroom bolognese, onion rings, chicken corn, dan snack platter.

  • Lokasi: Jl. Dago Giri, Langensari, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat
  • Jam Buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 20.00 WIB

2. Golden Pine

Golden Pine adalah kafe dengan nuansa estetik di tengah hutan. Meski tidak terlalu luas, dekorasi di setiap sudutnya menampilkan suasana artistik ala kafe Paris, lengkap dengan bunga di berbagai sisi.

Kafe ini menawarkan beragam minuman teh, seperti lemongrass rose dan butter cookies, serta minuman cokelat. Untuk makanan, tersedia burger, hot dog, kentang goreng, dan aneka pastry.

  • Lokasi: Orchid Forest, Cikole, Kecamatan Lembang, Bandung, Jawa Barat
  • Jam Buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 18.00 WIB

3. Le Delice Cafe

Le Delice Cafe and Bakery memberikan pengalaman bersantap seperti di taman bunga. Dekorasi bunga dan tanaman hijau memperindah suasana kafe ini, menciptakan nuansa segar dan alami.

Menu andalan yang bisa dinikmati di sini antara lain chicken roll, nasi kabayan, steak, dan pasta. Sebagai hidangan penutup, tersedia es krim atau panacota untuk menemani waktu santai pengunjung.

  • Lokasi: Jl. Guntur No.22, Malabar, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat
  • Jam Buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00 hingga 20.00 WIB

BACA JUGA: Nongkrong Kece di Kafe Baru, Lapinea Cafe Lembang

Hamparan bunga di sekeliling tiga kafe di atas, memberikan keindahan serta mempercantik suasana kafe-kafe tersebut. Jadikan pengalam bersantap Anda dengan suasana romantis dengan kehadiran taman bunga tersebut.

 

(Virdiya/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
bank bjb ASRRAT 2024
bank bjb Raih Platinum Rank di Ajang Asia Sustainability Reporting Rating (ASRRAT) 2024
Klasemen PSBS Biak
Debutan Liga 1 Masuk 10 Besar Klasemen, PSBS Jadi Ancaman Tim Papan Atas
Masa tenang pilkada 2024
Sambut Masa Tenang Pilkada, RK Pilih Wisata Kuliner Bareng Istri
Erick Thohir Maarten Paes
Momen Erick Thohir "Ngedate" Bareng Maarten Paes di Bali
diabetes anak
Marak Kasus Diabetes pada Anak, Kemenkes Ambil Langkah Ini
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Empat Orang TewasTertimpa Longsor di Desa Harang Julu Padang Lawas
Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
BMKG: Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi selama Periode Nataru
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju
Kapal Geumseong 135 Tenggelam di Perairan Pulau Jeju, ABK Indonesia Belum Ditemukan
Atletico Madrid Naik Peringkat Dua
Tekuk Perlawanan Alaves 2-1 Atletico Madrid Naik Peringkat Dua