Calon Wakil Wali Kota Bandung R. Dhani Wirianata, Siapkan Bioskop Rakyat Sebagai Wadah Penggiat Film Bandung

Dhani Wirianata
R. Dhani Wirianata saat diskusi bersama komunitas Rumah Helaran (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Calon Wakil Wali Kota Bandung, Ridwan Dhani Wirianata menyebut, dirinya mendapatkan masukan dan aspirasi dari para penggiat kreatif Bandung, yang tergabung dalam Komunitas Rumah Helaran Bandung.

Menurutnya, salah satu masukan yang dititipkan terkait perfilman dan musik di kota Bandung. Menurutnya, saat ini banyak para penggiat film dan musik tidak memiliki wadah untuk menyalurkan karya-karyanya.

“tadi masukan, industri kreatif, musik, dan perfilman, bagaimana kita bisa mengembangkan industri kreatif atau perfilman di Kota Bandung,” tuturnya, usai diskusi bersama Rumah Helaran Bandung, Sabtu, (28/09/2024) malam.

Oleh karena itu, Dhani menyebut, pihaknya akan membuat platform-platform bisa menampung film-film yang diciptakan oleh para komunitas.

“Kita juga banyak diskusi ya, kita harus buatkan mungkin platform-platform untuk bisa menampung film-film yang diciptakan oleh mereka,” ucapnya

Tak hanya itu, Dhani juga menyebut dari diskusi bersama Komunitas Rumah Helaran Bandung, dirinya, memiliki gagasan untuk membuat bioskop rakyat, yang kelola oleh rakyat sendiri.

Hal tersebut bertujuan selain menjadi wadah untuk industri film kota Bandung, akan ada perputaran ekonomi bagi masyarakat.

“Saya sempat terpikir untuk istilahnya bioskop untuk menampung film-film mereka. Saya rasa itu sangat menarik ya, karena kita tidak terkait dengan peraturan,” ujarnya

“Saya juga sampaikan bahwa nanti kita akan menyiapkan alat-alat untuk bisa memproduksi film atau musik,” tambahnya

Sementara itu founder Rumah Helaran Bandung Erwin Moron menyambut baik dengan gagasan hasil diskusi pihaknya bersama Dhani Wirianata.

“Sebenarnya bagus karena sekarang udah ada nih bioskop rakyat, yang ada di kota Bandung. Itu kan punya swasta punya,” katanya

Selain itu, dirinya menilai, Korea selatan dapat membangun, negara dari hasil industri film. Menurutnya hal itu terjadi dikarenakan pemerintah setempat ikut andil dalam kemajuan dunia kreatif khususnya perfilman.

BACA JUGA: Bacalon Wakil Wali Kota Bandung Dhani Wirianata Kunjungi Pasar Ciroyom Disambut Hangat Warga Setempat

“Korea Selatan dari film aja sudah bisa membangun, karena negaranya hadir dan menginvestasi,” ujarnya

Erwin pun menilai, apabila bioskop untuk rakyat terealisasikan maka, bukan tidak mungkin akan ada perputaran perekonomian masih para komunitas di kota Bandung.

“Banyakin bioskop-bioskop rakyat, yang istilahnya kelas komunitas, biar pada akhirnya ada screening yang banyak, untuk para komunita,” pungkasnya.

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aplikasi CapCut
Cara Edit Video Menggunakan Aplikasi CapCut
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor
Saluran Induk Pipa Air PDAM Bocor, Ini Kata PDAM
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.