BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — BPI merupakan salah satu lembaga pendidikan terbaik di Kota Bandung yang sudah berdiri sejak 1948.
Yayasan pendidikan ini memiliki unit sekolah yang terdiri dari DC/PG/TK BPI, SD BPI, SMP BPI 1, SMA BPI 1, SMA BPI 2 dan SMK BPI, semua unit sekolah memiliki akreditasi A.
Saat ini Yayasan BPI Bandung membuka penerimaan peserta didik baru tahun akademik 2024/2025, mulai dari PG, TK, SD, SMA, dan SMK. Siap-siap yaa, simak dengan baik-baik informasinya!
Informasi Penting
Lokasi dari sekolah ini terbilang sangat strategis, Untuk DC/PG/TK BPI, SD BPI berlokasi di Jl.Halimun No. 23 dan 40 Kota Bandung. Tempatnya terbilang sangat tenang. Sehingga siswa bisa belajar dengan aman dan tentunya nyaman.
Untuk SMP BPI 1, SMA BPI 1, SMA BPI 2 dan SMK BPI berlokasi di kampus Jl. Burangrang No.8 Kota Bandung. Lokasinya sangat mudah dijangkau menggunakan berbagai sarana transportasi umum dan pribadi.
BACA JUGA: Alan Walker Terbang ke Medan, Kunjungi Guru dan Siswa yang Sempat Viral!
Selain lokasinya sangat strategis, semua unit yang ada di BPI sudah terakreditasi A yang artinya sangat baik. Tenaga pengajarnya sangat kompeten, sehingga menghasilkan lulusan terbaik.
BPI memiliki gedung dengan fasilitas lengkap, terbaik serta modern. Sehingga membuat para siswa-siswi belajar dengan nyaman. BPI juga memiliki banyak program unggulan, segera daftarkan dirimu.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran peserta didik baru dan biaya administrasi kunjungi instagram @yayasanbpibandung atau halaman website HTTP://PPDB.BPI.WEB.ID.
(Kaje/Dist)