Bojan Hodak Sudah Tentukan Nasib David da Silva di Pertandingan Versus Port FC

Bojan Hodak Sudah Tentukan Nasib David da Silva
David da Silva Kembali Cedera (persib)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak sudah mengantongi 20 nama pemain yang akan dipersiapkan menghadapi Port FC. Menariknya dalam 20 nama pemain tersebut, Bojan Hodak memasukan nama penyerang andalan Persib, yakni David da Silva.

Bojan Hodak menjelaskan, keterlibatan David da Silva di laga ini bukan tanpa sebab. Pasalnya saat ini, kondisi penyerang asal Brasil itu sudah semakin membaik. Tidak seperti pada pertandingan sebelumnya, David harus absen lantaran masalah kesehatan.

“20 pemain yang di bawa. David akan ikut. Hari ini dia sudah berlatih dengan normal,” buka pelatih berusia 53 tahun tersebut.

Meski masuk ke dalam rombongan tim yang akan terbang ke markas Port FC, namun Bojan belum mau membicarakan peluang bermain. Justru hingga saat ini, jajaran pelatih Persib masih menunggu reaksi pemain bernomor punggung 19 itu di dalam sesi latihan.

“Satu-satunya hal adalah kami harus menunggu bagaimana reaksinya,” imbuh Bojan.

Namun di sisi lain, pelatih asal Kroasia itu juga membeberkan sedikit masalah yang kembali dihadapi Persib. Salah satu masalahnya ialah terdapat beberapa pemainnya yang mengalami cedera ringan dan terpapar penyakit.

Seperti dalam sesi latihan terakhir, sejumlah pemainnya mendapat waktu istirahat tambahan dan absen di sesi latihan. Akan tetapi para pemain yang absen di sesi latihan tersebut diprediksi akan pulih pada beberapa hari ke depan.

“Hal buruknya ada 2-3 pemain yang sakit. Jadi mereka tidak berlatih hari ini tapi saya harap mereka besok sudah oke. Ada yang terkena virus perut, pekan lalu ada 2-3 pemain sakit dan hari ini juga ada 2-3 pemain sakit. Tapi saya harap mereka baik-baik saja,” tambah pelatih berkepala plontos tersebut.

BACA JUGA: Umuh Muchtar Siapkan Bonus Untuk Persib Jika Menang Atas Port FC

Disinggung soal nama pemain yang sakit ataupun cedera, Bojan tak ingin menyebutkan. Namun ia menduga, para pemain yang mengalami cedera disebabkan karena kerasnya lapangan Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

“Beberapa pemain mengalami cedera ringan karena di laga sebelumnya, seperti yang saya sudah katakan, lapangannya sangat keras dan ini berbeda dengan sebelumnya. Jadi kami butuh waktu untuk beradaptasi dengan itu.” tutup Bojan.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aplikasi CapCut
Cara Edit Video Menggunakan Aplikasi CapCut
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.