BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengaku sangat gembira dengan kembalinya dua pemain yang sempat dibekap cidera, yakni Febri Hariyadi dan Dimas Drajad.
Bojan Hodak menjelaskan, kembalinya kedua pemain tersebut semakin menambah kekuatan Persib Bandung yang kini tengah berusaha mempertahankan posisi puncak klasemen sementara.
Meski sudah jalani sesi latihan, Bojan tak bisa serampangan dalam memberikan materi latihan untuk Dimas dan Febri. Keduanya juga masih didampingi physio untuk penguatan masa otot.
BACA JUGA:
Respons Pelatih Persib Atas Kinerja Wasit Asal Singapura di Pertandingan Kontra Borneo FC
Respons Pelatih Persib Atas Kinerja Wasit Asal Singapura di Pertandingan Kontra Borneo FC
“Febri sudah bergabung kembali dalam latihan. Beberapa hari terakhir dia menjalani penguatan otot bersama fisioterapis, semuanya berjalan baik. Kakinya kuat, bagus,” buka Bojan.
Teruntuk Febri, memang cederanya tergolong lebih berat. Sehingga Persib perlu memberi perlakukan berbeda ketimbang Dimas. Secara bertahap, Febri mulai berlatih dengan intensitas yang meningkat.
“Dia (Febri) mulai melakukan hal-hal dasar, melakukan operan, bermain rondo. Jadi sekarang kami akan lihat, pelan-pelan dia akan lebih banyak terlibat,” tambah Bojan.
Bojan pun berencana, akan melibatkan Febri ke dalam sesi latihan yang bersifat kontak fisik. Sedangkan Dimas Drajad diperkirakan sudah bisa turun di laga versus Bali United FC.
“Dia akan mulai masuk ke sesi latihan dengan kontak. Dimas kemarin juga sudah cek kondisi dan dia akan bergabung kembali setelah laga melawan Borneo.” tutupnya.
(RF/Usk)