BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Teka-teki merapatnya Saddil Ramdani ke skuat Persib Bandung mulai menemukan titik terang. Persib Bandung secara terang-terangan memperhatikan kiprah Saddil Ramdani yang kini bermain di Liga Super Malaysia bersama Sabah FC.
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak mengakui bahwa rumor tersebut sudah sampai di telinganya. Ia pun langsung memberikan komentar atas kabar tersebut.
Bojan Hodak mengakui bahwa Persib sempat menaruh minat untuk mendatangkan Saddil ke Bandung. Hanya saja saat Bojan hendak memeriksa status kontraknya, Bojan merasa Persib cukup kesulitan untuk mendapatkannya karena masih terikat kontrak.
Kata Bojan, Saddil merupakan pilar penting bagi permainan skuat The Rhinos di Liga Super Malaysia. Bahkan, Saddil kerap menjadi pembeda, ketika Sabah FC tampil dalam tekanan.
“Dia di Malaysia, dia memiliki kontrak,” singkat Bojan kepada awak media.
Sosok Saddil memang tak asing lagi bagi publik sepakbola Kota Bandung. Potensi pemain berusia 25 tahun itu sudah terendus ketika usianya masih belia dan membela Persela Lamongan.
Setelah tampil memperkuat Persela, Saddil mendapat kesempatan untuk melanjutkan program diaspora dengan berkarir di Malaysia bersama Pahang. Namun semusim berselang ia pulang kampung dan memperkuat Bhayangkara FC di tahun 2020.
BACA JUGA: Persib Langsung Berbenah Usai Tersingkir di Piala Presiden 2024
Sayangnya kiprah Saddil bersama Bhayangkara FC di kompetisi Liga 1 2020 harus tertunda karena pandemi. Setelah itu ia menerima pinangan Sabah FC dan kini menjadi salah satu pemain asing Sabah FC yang memiliki kontribusi besar.
“Dia masih mempunyai kontrak,” tutup Bojan.
Meski masih terikat kontrak, Persib bisa saja mengambil salah satu dari dua opsi terbaik dengan melakukan skema transfer atau peminjaman. Namun kedua opsi tersebut tidak bisa dilakukan secara cuma-cuma dan Persib perlu kembali merogoh kocek apabila sangat memerlukan Saddil.
(Usk)