BNPB: 26 Orang Meninggal Akibat Banjir-Longsor di Sumatera Barat

26 Orang Meninggal Akibat Banjir-Longsor di Sumatra Barat
26 Orang Meninggal Akibat Banjir-Longsor di Sumatra Barat (Antara)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sebanyak 26 orang dinyatakan meninggal dunia akibat banjir dan tanah longsor yang melanda Sumatera Barat sejak Kamis (7/3/2024).

Demikian disampaikan Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Abdul Muhari, Senin (11/3/2024).

Selain itu, lanjut dia, ada 11 orang yang masih dinyatakan hilang.

“Total warga yang terdampak banjir dan longsor itu mencapai sekitar 39 ribu jiwa,” ujarnya.

Menurut Abdul, proses penanganan bencana banjir dan longsor Sumatra Barat dipimpin langsung Kepala BNPB, Letjen TNI Suharyanto. BNPB juga akan memberikan bantuan berupa dana siap pakai (DSP) hingga peralatan untuk mempercepat penanganan bencana.

BACA JUGA: Korban Banjir Bandang-Longsor Sumatera Barat 16 Orang Ditemukan Meninggal

Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatra Barat, menetapkan masa tanggap darurat bencana selama 14 hari sejak 8 Maret 2024. Setidaknya terdapat 11 kecamatan terdampak di wilayah tersebut dengan puluhan ribu warganya.

Sekretaris Kabupaten Pesisir Selatan, Mawardi Roska, berharap pemerintah pusat dan provinsi turut membantu memperbaiki infrastruktur yang terdampak.

“Kami telah berupaya menyalurkan bantuan makanan dan kebutuhan pokok lainnya kepada para korban,” ujarnya.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Chelsea
Chelsea Menang Tipis 1-0 Atas Everton di Premier League 2024/25
Real Madrid
Rudiger Mengamuk, Tiga Pilar Real Madrid Terancam Absen
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
Digasak Persib Dengan Skor Telak, Pieter Huistra Puji Kinerja Skuat PSS Sleman
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan
Masa Depannya Bersama Persib Selesai, Ciro Alves Sampaikan Salam Perpisahan

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.