Bey Minta Pelayanan Calon Haji di BIJB Kertajati Dimaksimalkan

Pelayanan Calon Haji
Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin mengecek kesiapan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati Majalengka untuk pemberangkatan calon jemaah haji pada 12 Mei mendatang, Jumat (3/5/2024).(Foto: Dok.Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin meminta pihak Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati untuk memperhatikan pelayanan kepada calon haji (calhaj) yang banyak didominasi lansia agar mereka merasa nyaman dan aman ketika berada di bandara.

“Tadi kita lihat semuanya sudah cukup baik tinggal nanti saya minta seperti misalnya cleaning service toilet diperbanyak dan petugas mendampingi para jemaah ini saya mendapatkan informasi dari Pak Kanwil sebagian besar lansia (berangkat haji),” kata Bey di Kertajati, dikutip Sabtu (4/5/2024).

Untuk merespons banyaknya calhaj lansia, lanjut Bey, pihak bandara telah menyiapkan 10 kursi roda dan dua mobil golf car untuk memberikan kenyamanan dan rasa aman kepada jemaah.

“Kursi roda menyiapkan yang sudah tersedia 10 dan menyiapkan akan ada juga golf car dua. Intinya kami ingin jemaah itu mudah aman pada saat berangkat dan pulang,” ucap Bey.

BACA JUGA: Mantapkan Kesiapan Keberangkatan Jamaah, Bey Bakal Cek Langsung Asrama Haji

Bey juga menyebutkan, BIJB Kertajati akan melayani 13.000 calon haji dari wilayah Cirebon, Indramayu, Majalengka, Kuningan (Ciayumajakuning)  Kabupaten Subang, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Bandung dan Kota Bandung.

Bey mengatakan, usai mengecek beberapa fasilitas di BIJB Kertajati, Bey meminta  agar menambah beberapa tanda-tanda penunjuk arah agar bandara kebangaan warga Jabar ini lebih ramai.

“Memang saya minta ke Pak Dirut (BIJB) harus ada tanda-tanda arah, juga jangan terlalu sepi bandaranya karena (agar) memberikan kepada jemaah yang akan berangkat itu keceriaan, kebahagiaan,” ucapnya.

Sementara itu total calon jemaah haji yang berangkat dari Provinsi Jawa Barat sebanyak 40.000. Sebanyak 13.000 berangkat dari Kertajati sisanya akan terbang dari Bandara Soekarno Hatta.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
dirut JakTV kasus perintangan korupsi
Perkara Kasus Perintangan Korupsi, Kejagung Periksa 3 Kameramen JakTV
solo jadi daerah istimewa
Solo Diusulkan Jadi Daerah Istimewa?
sidang hasto
Tak Ada Saksi Kuat, Hakim Minta Hasto Dibebaskan
khabib nurmagedov diusir dari pesawat-1
Khabib Nurmagomedov Tolak Tawaran USD40 Juta untuk Kembali ke UFC, Pilih Bisnis dan Pelatihan
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 26 April 2025
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
alex-marquez-motogp-portugal-2023-motogp-2023-portimao-gresini-racing_169
Lolos dari Kecelakaan Mengerikan, Alex Marquez Cetak Rekor di MotoGP Spanyol
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.