Bey Dorong Transformasi Budaya Bersih di Jawa Barat

Budaya Bersih di Jawa Barat
Sungai Citarum (Dok Diskominfo Kab Bandung).

Bagikan

BEKASI, TEROPONGMEDIA.ID – Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, mengatakan, tantangan serius yang dihadapi oleh masyarakat terkait kebersihan lingkungan, khususnya dalam masalah penanganan sampah.

Bey menyoroti fenomena sampah yang masih sering berserakan di tempat-tempat umum, seperti yang terjadi di sekitar pasar tradisional dan area Dago, Bandung.

Bey mempertanyakan sikap dan tanggung jawab masyarakat terhadap sampah yang mereka hasilkan sendiri.

Meskipun menjadi kewajiban pemerintah untuk membersihkan sampah tersebut, ia menegaskan bahwa tanggung jawab bersama dan kesadaran untuk menjaga kebersihan lingkungan sangatlah penting.

“Kita pemerintah yang terus selalu disalahkan soal sampah tersebut. Padahal sampah-sampah itu dari mereka tapi kalau kita diamkan nanti mereka bilang pemerintah di mana,” kata Bey Machmudin di Kota Bekasi, Senin (15/7/2024).

BACA JUGA: DLH Jabar: Persoalan Sampah Belum Terkelola dengan Baik

Pemerintah, sering kali menjadi sasaran kritik terkait masalah sampah, padahal sebagian besar sampah berasal dari perilaku masyarakat yang sembarangan dalam membuang sampah.

Ia menegaskan perlunya perubahan mindset dan disiplin dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Selain itu, Bey juga mengkritik Pemkot Bekasi terkait manajemen sampah yang masih kurang memadai.

“Saya lewatin pasar masih banyak sampah disitu. Jadi saya rasa kita harus mulai dari mendisiplinkan diri kita merubah maindset kita,” ucapnya.

Ia menekankan pentingnya upaya bersama untuk membangun budaya bersih dan disiplin dalam mengatasi masalah sampah yang terus mengganggu kenyamanan masyarakat.

 

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Rawan di Korupsi, Komisi XI DPR RI Ingatkan Pemerintah Minimalkan Kebocoran Anggaran Negara
Harga pangan
Cek! Harga Pangan Kamis, Telur Ayam Rp32.380/kg, Bawang Merah Rp38.050/kg
Penetapan Tersangka Hasto
Soal Penetapan Tersangka Hasto, Jokowi Memilih Tersenyum 'Saya sudah Purnatugas, Pensiunan Biasa'
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.