Berapa sih Ongkos Caleg DKI Jakarta? Semahal Ini, Kata Ketum PKB

Ongkos caleg DKI Jakarta
Ilustrasi - Ongkos Politik. (Pixabay)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar buka-bukaan soal besaran ongkos calon anggota legislatif (Caleg) di DKI Jakarta.

Akibat dari persaingan politik yang super ketat dalam pemilu dua periode terakhir, tidak sedikit para caleg ini yang akhirnya menghalalkan segala, di mana uang dijadikan sebagai sumber kekuatannya.

Bahkan seorang caleg di DKI Jakarta bisa mengeluarkan uang sampai puluhan miliar demi memenangkan kursi legislatif yang diimpikannya.

“Kalau di Jakarta, teman-teman saya yang jadi tiga sampai empat kali, ongkosnya sekitar Rp40 miliar,” kata Muhaimin saat memberikan sambutan pada pidato kebudayaan, di Gedung Joeang 45, Jakarta, Jumat (11/8/2023).

“Apa yang disampaikan dengan money politic (politik uang), yang kaya yang berkuasa, yang menang yang punya duit, itu terbukti di lapangan dengan baik,” ujarnya pula.

Besarnya Ongkos Caleg DKI Jakarta

Wakil Ketua DPR RI itu merasa prihatin dengan kondisi tersebut. Bahkan, dia menegaskan sebagai salah seorang yang menginginkan para anak muda dan aktivis, yang harus duduk di legislatif dengan ideologi yang jelas.

“Kompetisinya sudah sangat pragmatis,” ujarnya lagi.

Namun, saat ditanyakan berapa ongkos politik pada pemilihan presiden, Muhaimin hanya tersenyum dan tertawa.

Baca Juga : Raffi Ahmad Ungkap Ambisi Jeje Govinda Terjun ke Politik

“Saya belum pernah pengalaman jadi capres, jadi nggak tahu,” katanya pula.

Islam Nusantara Foundation (INF) menggelar Pidato Kebudayaan dengan tema ‘Kembali ke Cita-cita Luhur Bangsa’. Kegiatan ini dalam rangka memperingati 78 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, di Gedung Joeang 45, Jakarta.

Kegiatan itu dihadiri Ketua Dewan Penasehat INF Profesor KH Said Aqil Siradj yang juga Ketua Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI).

 

(Azis/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ono surono siap dampingi aura cinta
Dibully Usai Debat dengan KDM, PDIP Jabar Siap Dampingi Aura Cinta
perempuan korban pinjol
Gawat, Jumlah Perempuan Terjebak Pinjol di Indonesia Meningkat!
guru biologis
Klarifikasi Guru Biologis Viral, Beberkan Tujuan Suruh Siswa Gambar Kemaluan
pendidikan antikorupsi
Mendiktisaintek Masukkan Pendidikan Antikorupsi ke Perguruan Tinggi
Stadion Bima Kota Cirebon
Stadion Bima Disegel, Ketua PSSI Kota Cirebon Serukan Perlawanan
Berita Lainnya

1

Bandung Digital Academy: Smart City hingga AI dalam Jurnalistik

2

David da Silva Curahkan Isi Hatinya dan Akui Ini Menjadi Musim Terberat Sepanjang Karirnya

3

Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO

4

Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025

5

Stella Christie Usul Pendidikan Antikorupsi Diterapkan Sejak SD
Headline
suar mahasiswa awards
Teropong Media Siap Kolaborasi dengan UNIBI Melalu Suar Mahasiswa Awards
hasan nasbi mengundurkan diri
Hasan Nasbi Mundur dari Kepala PCO
KECELAKAAN beruntun tol cisumdawu
Kecelakaan di KM 189 Tol Cisumdawu, 3 Orang Tewas
utang TNI AL
Utang TNI AL ke Pertamina Tembus Rp5,45 Triliun, Berharap Dihapus!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.