Bautista Tumbangkan Toprak di Race 1 WSBK Mandalika, Rinaldi out!

WSBK Mandalika
Ilustrasi. (web)

Bagikan

LOMBOK,TM.ID: Pebalap Aruba.It Ducati, Alvaro Bautista, menumbangkan dominasi Toprak Razgatlioglu (Pata Yamaha) pada Race 1 World Superbike (WSBK) putaran kedua di Sirkuit Internasional Mandalika, Sabtu (4/3/2023).

“Saya merasa baik dan memiliki pendekatan yang kurang lebih sama dengan pesaing saya. Namun, saya mencoba menambah kecepatan lebih baik, walaupun tidak mudah, tapi saya melakukannya dengan baik,” kata Bautista saat ditemui usai podium.

Balapan dimulai dengan dramatis setelah salah satu kontender paling menjanjikan, Michael Ruben Rinaldi (Aruba.It Ducati) harus keluar terlebih dahulu dari lintasan karena terjatuh di Tikungan 1.

Sementara itu, Toprak berada di posisi terdepan mengingat pencapaiannya di Tissot Superpole sebelumnya dengan rekan satu timnya, Andrea Locatelli di belakangnya. Bautista kemudian mampu mengejar dengan pasti saat memasuki L6.

BACA JUGA: Terkait Kompetisi, PSSI Berencana Gelar Jambore Suporter

Persaingan berlangsung sengit pada lima hingga tujuh lap. Axel Bassani (Motocorsa Ducati) sempat melaju kencang dan berada di posisi tiga besar bersama Toprak dan Bautista.

Namun, di L7, Toprak kembali menunjukkan performa terbaiknya di Mandalika dan berhasil mengamankan posisi kedua sepanjang balapan.

Bautista mencatatkan waktu keseluruhan 33’44.093 di balapan dengan total 21 lap tersebut. Toprak berada di belakangnya dengan selisih +4.809 detik dan Locatelli dengan margin +6.586 detik.

Mengekor setelahnya ada Bassani dengan jarak waktu +8.871 detik, lalu Danilo Petrucci (Barni Spark Racing) dan Michael van der Mark (ROKiT BMW Motorrad) terpaut cukup jauh dengan masing-masing selisih waktu +11.667 detik dan +12.685 detik.

Kemenangan di Race 1 itu merupakan kemenangan keempat kali berturut-turut yang dibukukan Bautista di musim 2023 setelah pencapaian gemilangnya di putaran pertama WSBK di Sirkuit Phillip Island, Australia.

Selain itu, Ducati juga semakin mendekati tonggak kemenangan mengingat pabrikan Italia itu sekarang memiliki 396 kemenangan di WSBK.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Paula Verhoeven
Paula Verhoeven Ajak Kiano Bermain di Playground
Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka Desak KPPU Rilis Data Impor Gula 10 Tahun Terakhir
Metode belajar matematika anak paud
Seperti Apa Metode Belajar Matematika untuk Anak PAUD?
Eks Asisten Paula
Eks Asisten Bongkar Tabiat Paula Verhoeven Soal Bon Belanja
Direktur Utama (Dirut) PT LEN Industri (Persero) Bobby Rasyidin, Mobil Maung Pindad
5.000 Unit Mobil Maung Ditarget Rampung Akhir Tahun Ini
Berita Lainnya

1

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

2

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat