Banyak Ormas Ingin Ikut Upacara di IKN, Pemerintah Prioritaskan Masyarakat Lokal

upacara 17 agustus di IKN
(Antara)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengungkapkan antusias dari berbagai organisasi masyarakat (ormas) untuk ikut serta dalam Upacara Peringatan HUT Ke-79 RI di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur.

Banyak surat dari berbagai organisasi yang masuk ke Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg) untuk menghadiri acara tersebut.

“Sebetulnya ada keinginan yang luar biasa untuk hadir di IKN. Surat-surat masuk saya enggak hapal. Ada surat masuk dari organisasi-organisasi macam-macam yang kami terima,” kata Pratikno di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (6/8/2024).

Meskipun demikian, Pratikno mengatakan jika kehadiran peserta dalam upacara tersebut harus berdasarkan pada undangan resmi dari Kemensetneg.

Hal ini mengingat keterbatasan tempat upacara dan transportasi, seperti pesawat yang tersedia untuk mengangkut peserta ke IKN. Selain itu, infrastruktur penginapan di sekitar IKN juga belum siap untuk menerima banyak tamu.

Kemensetneg akan memprioritaskan masyarakat lokal di sekitar Kabupaten Penajam Paser, Kalimantan Timur, sebagai tamu undangan untuk upacara ini.

“Kalau masyarakat lokal itu kan tidak membutuhkan daya dukung, misalnya pesawat, kan enggak mudah juga ya kami memikirkan bagi beliau diundang, tetapi enggak bisa hadir karena kekurangan pesawat, tidak ada hotel yang siap di sana,” kata Pratikno.

BACA JUGA: Istana Undang Megawati sampai SBY untuk Upacara HUT RI di IKN

Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono sebelumnya menyebutkan bahwa jumlah tamu undangan akan dibatasi sebanyak 1.000 undangan pada pagi hari, 1.000 undangan pada sore hari, serta 380 undangan di main hall.

Selain itu, Pemerintah akan menyiapkan lokasi di Plaza Seremoni atau Sumbu Kebangsaan IKN untuk menampung 1.500 undangan guna mengakomodasi masyarakat yang ingin ikut serta dalam upacara tersebut.

 

(Kaje/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
OJK SMILE 2024
SMILE 2024, OJK Jabar Gandeng 1.000 Pelajar Forum OSIS
anak david naif video syur
David Naif Temani Anak Jalani Pemeriksaan Buntut Dugaan Video Syur!
Muhammad Yunus bangladesh
Parlemen Bangladesh Runtuh, Muhammad Yunus Diutus Jadi Penasihat
bakso djando Guntursari
Bakso Djando Guntursari Bandung, Rasanya Paling Endul!
Kutuk Teror Perusakan Mobil Jurnalis Tempo
Kutuk Teror Perusakan Mobil Jurnalis Tempo, Iwakum: Usut Tuntas Pelaku dan Motif
Berita Lainnya

1

Sinergi bank bjb dengan OJK, Hadirkan Program Ekosistem Keuangan Inklusif Digital Berbasis AI

2

Menikmati Eksotisnya Sunset dari Sky Lounge Shakti Hotel Bandung

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Streaming Barcelona vs AC Milan Friendly Match Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
1000 Bal Lebih Pakaian Bekas Impor Berhasil Disita Bareskrim
1.883 Bal Pakaian Bekas Impor Berhasil Disita Bareskrim Polri
Dilarang Berfoto di 'Rumah Milea'
Dilarang Berfoto di 'Rumah Milea', Ini Alasannya
Barcelona vs Ac Milan
Drama Adu Penalti, Barcelona Takluk dari AC Milan 3-4 dalam Laga Uji Coba Pramusim
Barcelona Dapatkan Dani Olmo dari RB Leipzig
Barcelona Dapatkan Dani Olmo dari RB Leipzig