Bank Indonesia Jabar Katanya Sih Optimistis Kalau Inflasi Terkendali

Bank Indonesia Provinsi jawa Barat. (Foto: Istimewa)

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Jawa Barat, Erwin Gunawan Hutapea optimistis kalau inflasi di Provinsi Jawa Barat bakal terkendali hingga akhir tahun nanti.

Dia memaparkan, berdasarkan data hingga Agustus lalu, year on year (YoY) Jabar masih di 3,47 persen. Sementara berdasarkan year to date, inflasi di 1,47 persen dan termasuk paling rendah kedua setelah DKI Jakarta. Erwin merasa optimistis, bila merujuk dari data saat ini target inflasi besar kemungkinan dapat direalisasikan.

“Sehingga kalau kita bicara target inflasi sampai dengan akhir tahun 2023, kita masih punya ruang dan In Syaa Allah kita bisa jaga inflasi Jawa Barat dengan koordinasi di tim pengendalian inflasi daerah di bawah arahan gubernur dan seluruh instansi terkait kita bahu-membahu untuk mengendalikan agar inflasi kita berada pada rentang target 3 plus minus 1,” ujarnya di Gedung Sate, Selasa (19/9/2023).

Sementara mengenai kenaikan harga beras, Erwin menuturkan situasi yang sama tidak hanya terjadi di Jawa Barat tetapi juga daerah lainnya, efek dari fenomen El Nino. Sehingga memengaruhi pola tanam dan produksi dari para petani.

BACA JUGA: Dukung Ekosistem Kendaraan Listrik Indonesia, Hyundai Motors Bangun Infrastruktur Pengisian Daya

“Tadi Pak Gubernur (Bey Triadi Machmudin) sudah menyampaikan bahwa secara cadangan untuk Provinsi Jawa Barat dikonfirmasi tadi oleh Bulog Jawa Barat cadangannya itu berada dalam jumlah yang memadai dan Bulog juga sudah melakukan proses untuk menambah stok dengan melakukan impor. Kemudian dari sisi permintaan dengan ada program bantuan pangan yang sudah direalisasi dan on the pipeline di Jabar itu ada 4,1 juta keluarga penerima manfaat,” imbuhnya.

Dia meyakini, dengan adanya bantuan yang dilakukan dapat mengintervensi kenaikan harga beras saat ini. Selain itu dia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang, sebab melalui upaya yang dilakukan pemerintah besar kemungkinan harga beras akan kembali normal.

“Sampaikan agar masyarakat kita tenang. Mudah-mudahan harga beras terkendali, inflasi terkendali sehingga masyarakat Jawa Barat kesejahteraannya dapat bertahan,” tandas Erwin.

(Dang Yul/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.