Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

banjir bandang sukabumi-1
(Laznas Dewan Dakwah)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Hujan deras yang mengguyur sejak Sabtu sore (19/4/2025) hingga malam menyebabkan banjir bandang di Kelurahan/Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi.

Bencana ini mengakibatkan satu korban jiwa dan satu warga lainnya mengalami luka ringan.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Deden Sumpena, mengungkapkan bahwa korban jiwa bernama Entis Sutisna, warga Kampung Cempaka Putih.

Korban diduga terpeleset saat mengendarai sepeda motor melintasi jembatan Cigangsa di tengah arus deras banjir yang merendam pukul 18.30 WIB.

“Korban terjatuh dari motor dan mengalami kejang-kejang. Sempat dilarikan ke RSUD Palabuhanratu, namun nyawanya tidak tertolong,” kata Deden Sumpena.

Selain korban jiwa, satu warga Kampung Cangehgar mengalami luka ringan dan telah mendapat penanganan medis.

Intensitas hujan yang tinggi menyebabkan luapan air yang signifikan di beberapa titik di Kecamatan Palabuhanratu, termasuk Kelurahan Palabuhanratu dan Desa Citarik. Beberapa wilayah terdampak meliputi Kampung Cangehgar, Cisaat, Kampung Tipar, dan Badak Putih.

“Pimpinan daerah telah mengambil langkah-langkah dan melakukan peninjauan lokasi yang direncanakan untuk dibangun atau dinormalisasi. Namun, saat ini masih dalam tahap perencanaan,” ujarnya.

Menurut informasi dari BMKG curah hujan di wilayah Sukabumi masih tinggi. Bencana banjir bandang ini menambah daftar kejadian serupa yang terjadi sejak Desember tahun lalu dan Maret tahun ini.

Dampak banjir juga menyebabkan kurang lebih dua rumah hancur, dan sejumlah rumah lainnya terdampak di sekitar Kampung Tipar RW 8.

BACA JUGA:

Murung Raya Siaga Banjir! Lurah dan Kades Diminta Aktifkan Posko Penanganan

Banjir Kawasan Gedebage Kota Bandung, Ini Kata Wali Kota Bandung

Adapun langkah lanjut dalam menangani bencana ini, BPBD Sukabumi menekankan pentingnya kewaspadaan masyarakat mengingat perkiraan BMKG terkait curah hujan yang masih tinggi.

“Bahaya hidrometeorologi masih mengintai. Pemerintah daerah akan terus berupaya mengambil langkah-langkah minimal untuk meminimalisir dampak yang ditimbulkan oleh bencana serupa,” jelasnya.

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Aksi bela palestina-1
Puluhan Ribu Warga Jabar Gelar Aksi Bela Palestina di Bandung
Aksi bela palestina
Aksi Bela Palestina Digelar Depan Kedubes AS
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
Seorang WNI Terluka pada Festival Songkran Thailand
DT09
DT09 Luncurkan Album Baru, Tonjolkan Tema Sosial Meski Enggan Meninggalkan DNA-nya
reaktivasi jalur KA
Pemerintah Bakal Reaktivasi Jalur KA di Jabar, Segini Biayanya!
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot

5

Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot
Headline
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
marc marquez
Pindah ke Ducati, Marc Marquez Ungkap Rahasia Besar di Honda
Ricky Siahaan
Gitaris Seringai Ricky Siahaan Meninggal saat Tur di Jepang

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.