Bambang Tirtoyuliono Pamit dari Jabatan Penjabat Wali Kota Bandung Digantikan Kadishub Jabar

Penulis: Rizky

Bambang Tirtoyuliono Pamit dari Jabatan Penjabat Wali Kota Bandung
Penjabat Wali Kota Bandung, Bambang Tirtoyuliono (Rizky Iman/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bambang Tirtoyuliono berakhir tugasnya sebagai Penjabat Walikota Bandung pada hari ini (20/9/2024).

Kemendagri tidak melanjutkan penugasan Bambang yang genap setahun sebagai Pj Walikota Bandung. Berdasarkan Informasi pengganti Bambang yakni Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Jawa Barat Asep Koswara.

Selama satu satuh bertugas sebagai Pj Walikota Bandung, dari September 2023 hingga 2024, Bambang berhasil membawa Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung meraih 98 penghargaan.

Adapun penghargaan tersebut yakni sebagai berikut:

Penghargaan pada Peringatan HUT Ke-79 Jabar:

  1. Kinerja pengelolaan data kemiskinan terbaik tingkat kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat 2024 (Dinas Sosial).
  2. Kinerja terbaik dalam mendukung peningkatan pelayanan administrasi kependudukan di Jawa Barat 2024 (Disdukcapil)

Tak hanya itu, adapula penghargaan lainnya yakni:

  1. Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) terbaik kategori kota (Digital Government Award SPBE Summit 2024).
  2. Inovasi Gerakan Pangan Murah (GPM) terbaik (Badan Pangan Nasional / Bapanas Award 2024).
  3. Terbaik I kategori kabupaten/kota pengendali inflasi/SPHP dan kategori inovasi gerakan pangan murah kabupaten/kota terbaik (Bapanas Award 2024).

 

Bambang Tirtoyuliono yang kini kembali menjadi Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang Provinsi Jabar mengemukakan raihan penghargaan tersebut merupakan hasil dari strategi menghadirkan layanan publik yang maksimal.

“Setahun terakhir, kita sudah memberikan kontribusi, yang membuat Kota Bandung mulai dilirik. Berbagai event digelar, memantik pertumbuhan UMKM, ekonomi, serta pariwisata di Kota Bandung,” kata Bambang, Jumat (20/9/2024).

Kendati demikian, Bambang mengaku, sejumlah pekerjaan rumah masih harus diselesaikan Pemkot Bandung. Antara lain menekan angka pengangguran dan gini rasio.

BACA JUGA: Pesan Pj Walikota Bandung Pasca 3 Santri Ponpes Nurul Huda Hanyut di Sungai Cikapundung

“Data menunjukkan, angka pengangguran masih cukup tinggi. Begitu juga gini rasio dan kemiskinan. Ini harus dicari solusinya,” ujarnya.

Bambang pun pamit dan menyampaikan permintaan maaf kepada masyarakat Kota Bandung jika selama kepemimpinannya di Kota Bandung ada yang masih belum optimal, serta ucapan terimakasih kepada jajaran aparat dan seluruh ASN Pemkot Bandung atas kerjasamanya.

 

 

(Rizky Iman/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Persib Kehilangan Banyak Pemain Bertahan, Bojan Hodak Singgung Dua Nama Bek Veteran
Zheng Qinwen
Akhiri Rekor Enam Kekalahan Beruntun, Zheng Qinwen Singkirkan Sabalenka di Roma
csm_2025_01_30-adnan-indah_8f725331ce
Tiga Wakil Ganda Indonesia Tembus Perempat Final Thailand Open 2025
Barcelona
Barcelona Kunci Gelar La Liga 2024/2025 Usai Tekuk Espanyol 2-0
Mobil damkar
2 Mobil Damkar Dikerahkan untuk Tangani Kebakaran di Gang Guntur Cianjur
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial Telkom University Dorong Digitalisasi Promosi Wisata Desa Sugihmukti Lewat Produksi Video Profil

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Strategi Bisnis “Purple Cow/ Sapi Ungu”
Headline
luca-marini-repsol-honda-team
Luca Marini Akui Kesalahan Strategi di MotoGP Prancis
anggota dprd lampung utara
Usai Viral Sawer DJ, Anggota DPRD Lampung: Bukan Melanggar Norma!
Gunung Cikuray Garut - Pendaki Hilang - Foto Kuttab Digital
Pendaki Asal Karawang Hilang di Gunung Cikuray Garut, Tim SAR Lakukan Operasi Pencarian
ijazah jokowi
Polemik Ijazah Jokowi, Rektor dan Dekan UGM Digugat Rp69 Triliun!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.