Apakah Apple Watch Bisa Ditautkan ke Perangkat Android?

Apple Watch
(Blibli)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pengguna Android mungkin terpikat dengan kecanggihan Apple Watch yang terintegrasi dengan iPhone. Meski demikian, ada batasan yang cukup signifikan. Salah satunya adalah kurangnya kompatibilitas Apple Watch dengan sistem operasi Android. Saat ini, jam ini terancang khusus untuk berintegrasi dengan iPhone.

Hal ini tidak dapat kita ubah karena kebijakan Apple yang tegas terkait ekosistem perangkatnya. Jika ingin menggunakan Apple Watch, kamu membutuhkan iPhone dengan aplikasi Watch terpasang.

Sayangnya, tidak ada indikasi bahwa kebijakan ini akan berubah di masa mendatang. Apple memiliki kendali penuh terhadap ekosistemnya, dan integrasi yang erat antara Apple Watch dan iPhone adalah salah satu keunggulan utama dari produk ini.

Alternatif untuk Pengguna Android

Meskipun secara resmi tidak didukung, ada cara alternatif namun sangat terbatas untuk menggunakan Apple Watch dengan ponsel Android. Langkah-langkahnya memerlukan penggunaan iPhone, dan fitur yang dapat diakses sangat terbatas. Berikut adalah panduan singkatnya:

  • Tautkan dengan iPhone dan pastikan semuanya terhubung.
  • Atur iPhone dalam mode Pesawat (Airplane Mode).
  • Pindahkan kartu SIM dari iPhone ke ponsel Android.
  • Nyalakan kembali.

Dengan cara ini, pengguna dapat melakukan dan menerima panggilan serta menggunakan beberapa kontrol suara terbatas pada kedua perangkat.

BACA JUGA: Konflik Hukum, Penjualan Apple Watch Series 9 dan Ultra 2 Dihentikan di AS

Kelebihan dan Keterbatasan 

Meskipun tidak dapat kita gunakan secara langsung dengan Android, pengguna dapat memanfaatkan baik iPhone maupun Android secara bersamaan. Pengguna yang memiliki keduanya dapat tetap memakai jam ini untuk melacak aktivitas harian, bahkan saat meninggalkan iPhone di rumah.

Fitur eksklusif Apple, seperti sinkronisasi data kesehatan dan akses ke rangkaian aplikasi Apple, tetap tidak dapat kita akses saat Apple Watch terhubung dengan ponsel Android.

 

 

(Kaje/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
ASN hilang di merbabu
ASN Temanggung yang Hilang di Merbabu Ditemukan Meninggal
Suap pemilihan ketua DPD
KPK Dalami Kasus Dugaan Suap Pemilihan Ketua DPD
jokowi hadiri pemakaman paus
Jokowi Diutus Prabowo Hadiri Pemakaman Paus, Kok Bisa?
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.